Pengusaha Muda Asal Tiongkok Kagumi Potensi Sulsel di Sektor Pertanian, Perikanan, dan Peternakan
--
DISWAY, SULSEL – Pengusaha muda asal Tiongkok menyatakan kekagumannya terhadap besarnya potensi Sulawesi Selatan (Sulsel), khususnya di sektor pertanian, perikanan, dan peternakan. Hal tersebut disampaikan oleh Wayne, pengusaha muda keturunan Tionghoa, yang datang bersama dua rekannya, James dan David.
Dalam kunjungan tersebut, Wayne dan rombongan didampingi langsung oleh Presiden Direktur Yayasan Gelora Edukasi Terpadu (GET) Indonesia, Geertje Tan, yang turut memfasilitasi pertemuan dan pengenalan potensi daerah di Sulsel.
Kunjungan ini menyasar sejumlah daerah yang dinilai memiliki potensi besar, terutama di sektor perikanan & pertanian, yakni Kota Makassar, Kabupaten Maros, Pangkep, Barru, Parepare, dan Pinrang.
Daerah-daerah tersebut dikenal sebagai sentra perikanan tangkap dan budidaya yang memiliki prospek pengembangan industri hilir.
Wayne menilai, daya tarik Sulsel semakin meningkat dan kini menjadi perhatian investor asing, seiring membaiknya infrastruktur serta dukungan kebijakan pemerintah terhadap sektor pangan.
“Sulawesi Selatan memiliki potensi luar biasa di sektor pertanian, perikanan, dan peternakan. Ini sejalan dengan program Presiden Republik Indonesia dalam mewujudkan swasembada pangan,” ujar Wayne.
Selain sektor perikanan, Kabupaten Pinrang juga dinilai memiliki potensi besar di sektor pertanian, khususnya padi dan beras, serta peternakan. Pinrang dikenal sebagai salah satu lumbung pangan di Sulsel yang memiliki produktivitas tinggi dan peluang pengembangan usaha berbasis agribisnis.
Sementara itu, Presiden Direktur Yayasan GET Indonesia, Geertje Tan, menyampaikan bahwa maksud kedatangan rombongan pengusaha muda tersebut adalah untuk melihat langsung kondisi lapangan, memetakan peluang investasi, serta menjajaki kerja sama dengan pelaku usaha lokal dan pemerintah daerah.
“Kunjungan ini diharapkan menjadi langkah awal kolaborasi strategis yang mampu mendorong kemajuan daerah, peningkatan nilai tambah produk pangan, dan penguatan ketahanan pangan nasional,” kata Geertje Tan.
Dengan potensi yang dimiliki, Sulsel diyakini dapat berkembang lebih maju dan menjadi salah satu daerah unggulan nasional dalam mendukung sektor pangan dan ekonomi berkelanjutan.(*)
Sumber:

