Wabup Takalar Harap Alumni Ponpes Mahyajatul Qurra’ Pertahankan Identitas Sebagai Generasi Muslim

Minggu 26-06-2022,21:44 WIB
Reporter : admin
Editor : admin

<!-- wp:paragraph --> <p><strong>DISWAY, Takalar</strong> - Wakil Bupati Takalar H. Achmad Dg. Se're, hadir dalam Pelaksanaan Wisuda Santri ke XI Pondok Pesantren Mahyajatul Qurra' (MQ) Lassang Tahun Ajaran 2021-2022 di Lassang Kecamatan Polut, Kabuten Takalar, Minggu 26 Juni 2022.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Turut hadir dalam dalam Wisuda Santri XI Pondok Pesantren Mahyajatul Qurra (MQ) sekitar 400 orang. Di antaranya, Ketua DPRD Takalar Darwis Sijaya, Kepala kantor kementrian Agama Takalar diwakili Misbahuddin.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Kemudian Ketua Yayasan Darul Ashfiya Pondok Pesantren Qurra Lassang Musbtar Samiallah M.Si, KH. hapid Zainul Musthafa S.Sos.I.M.Pdi.(Pimpinan Pondok Pesantren Mahyatu Qurra Lassang), Kompol Mustakimin S.Sos.,M.Ap (Kabag logistik Polres Takalar), Sertu kamaruddin mewakili (Danramil 1426-01/Polut), serta tamu undangan, para Guru Pondok pesantren Mahyatu Qurra Lassang dan orang tua santri-santriwati.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Takalar dalam sambutannya di hadapan para santri-santriwati dan para orang tua menitip pesan agar tetap mempertahankan identitas sebagai generasi muslim.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>"Generasi muslim yang saya maksud disini adalah mampu dan bisa memberikan warna yang positif pada zaman global ini," pinta Ketua NasDem Takalar itu.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Selaku Pemerintah Kabupaten Takalar dan atas nama pribadi, dia mengucapkan selamat kepada para santri-santriwati yang telah menyelesaikan program studinya di Ponpes MQ. Dia berharap santri-santriwati mampu berkiprah dan menjaga nama baik pondok MQ di tengah masyarakat.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>"Lanjutkanlah pendidikan kalian ke jenjang yang lebih tinggi, raih cita cita kalian dan janganlah berpuas diri dengan tamat dari pondok ini. Mudah-mudahan kalian bisa menjadi orang-orang yang bermanfaat dan berguna bagi bangsa dan Negara," tandas mantan Anggota DPR RI ini yang akrab disapa Haji De'de. ***</p> <!-- /wp:paragraph -->

Tags :
Kategori :

Terkait