DISWAY, SULSEL — Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Sulawesi Selatan, Andi Iwan Darmawan Aras (AIA) membeberkan capaian dihadapan Sekretaris Jenderal Partai Gerindra sekaligus Ketua MPR RI, Ahmad Muzani.
Itu disampaikan AIA dalam temu kader yang digelar di Hotel Claro Makassar, Jumat, 4 Juli 2025. Selain Ahmad Muzani, hadir juga Dewan Pembina Partai Gerindra sekaligus Wakil Menteri Pertanian, Sudaryono.
Temu kader ini juga dihadiri sejumlah kepala daerah dan wakil kepala daerah usungan Partai Gerindra pada Pilkada 2024 lalu.
Antaranya, Wakil Gubernur Sulsel Fatmawa Rusdi, Bupati Soppeng Suhardi Haseng, Bupati Toraja Utara Federik Victor Palimbang, Bupati Tana Toraja Zadrak Tombeg, Bupati Selayar Natsir.
Bupati Sinjai Ratnawati Arif, Bupati Enrekang Yusuf Ritangnga, Bupati Takalar Firdaus Daeng Manye, serta Wakil Bupati Gowa Darmawangsyah Muin.
Andi Iwan Darmawan Aras dalam sambutannya, menyampaikan Gerindra Sulsel mengalami perkembangan cukup signifikan.
AIA mengungkapkan, Pilkada 2024 lalu, Gerindra berhasil memenangkan 14 kepala daerah yang diusung.
"Pencapaian kepala daerah, kami memenangkan 14 usungan. Cuma beberapa ada tidak hadir karena kesibukan di tempat lain,”kata AIA.
Kemudian di tingkat legislatif 2024 lalu, perolehan kursi DPR RI dari Sulsel meningkat dari tiga menjadi lima kursi. Sementara di DPRD Provinsi, jumlah kursi naik dari 11 menjadi 13.
"Pemilihan DPR RI dari tiga kursi menjadi lima kursi. DPRD Provinsi naik 2 kursi, dari 11 jadi 13," bebernya.
Tak hanya itu, AIA mengungkapkan, hasil Pilpres di Sulawesi Selatan, selalu berhasil memenangkan Prabowo Subianto.
Pada 2019, kata dia, meskipun secara nasional kalah, tetapi berhasil menang di Sulsel.
Kemudian Pilpres 2024, diakui AIA, dengan kekuatan yang berlabuh ke Prabowo Subianto, perolehan suara meningkat dua kali lipat.
"Kami berhasil memenangkan Pak Prabowo di Sulawesi Selatan. Alhamdulillah dengan perjuangan kader - kader partai, kami tetap memenangkan, Pak Prabowo. Pilpres 2024, berlabuhnya sejumlah kekuatan semakin memantapkan kemenangan," tegasnya.
Berkenan dengan itu Ahmad Muzani, mengapresiasi capaian Gerindra Sulsel di bawah kepemimpinan Andi Iwan Aras.