DISWAY SULSEL — PT Suracojaya Abadimotor (PT SJAM), main dealer Yamaha Indonesia untuk wilayah Sulawesi Selatan dan Barat (Sulselbar), kembali menggelar Stylish On The Road (SOTR) Grand Filano di Kota Makassar pada 23 November 2025 mendatang.
Kegiatan ini menjadi gelaran ketiga di Makassar sepanjang tahun ini, setelah sebelumnya sukses dilaksanakan pada April dan Juni 2025 lalu.
Event SOTR Grand Filano merupakan bagian dari rangkaian kegiatan nasional yang digelar serentak di enam kota besar, yakni, Jakarta, Bandung, Surabaya, Yogyakarta, Bali, dan Makassar.
Manajer Promosi PT SJAM, Sintya Conarta mengatakan, SOTR Grand Filano jilid III ini mengusung konsep baru dan berbeda dari sebelumnya, bertajuk “Art & Brew”. Konsep tersebut menggabungkan aktivitas city rolling dengan sentuhan seni dan kreativitas.
“Kali ini konsepnya berbeda. Peserta tak hanya touring keliling kota, tapi juga mengikuti workshop,” jelas Sintya kepada wartawan, Kamis, (13/11/2025).
Kegiatan ini rencananya akan diikuti 100 peserta yang berasal dari komunitas dan konsumen Grand Filano. Peserta akan memulai perjalanan dari kantor PT SJAM di Jalan Dayak, kemudian melintasi beberapa titik di Kota Makassar termasuk kunjungan ke museum, dan workshop Art & Brew di Vaan In Sky Jalan Hertarsning, Makassar.
Selain kegiatan city rolling dan workshop, peserta juga akan mengikuti kompetisi busana bertema “Art & Brew” dengan dress code batik. Peserta akan menampilkan gaya terbaik mereka dalam tantangan OOTD catwalk, dan lima peserta terbaik akan mendapatkan hadiah uang tunai jutaan rupiah.
“Kami ingin memberikan pengalaman berbeda kepada pengguna Grand Filano. Tak hanya soal berkendara, tapi juga gaya hidup, seni, dan komunitas. Total hadiah jutaan rupiah, ” tambah Sintya.
Sintya menegaskan, kegiatan ini terbuka bagi pengguna Yamaha Grand Filano dari berbagai daerah, bukan hanya dari Makassar. Pendaftaran dibuka melalui PIC yang telah ditentukan oleh panitia, tanpa persyaratan khusus selain menggunakan Grand Filano.(*)