<strong>DISWAYSULSEL.COM, PAREPARE</strong> -- Jalan Jenderal Sudirman Kota Parepare yang penuh lubang mulai ditambal. DPRD Parepare turun langsung melakukan pengawasan, Kamis, 19 Januari 2023. Legislator Gerindra, Kamaluddin Kadir terlihat turun memastikan kualitas jalan. Ia juga mewanti-wanti kemiringan jalan yang dapat mengakibatkan air tergenang. "Disampaikan oleh pengawas pekerjaan bahwa beberapa titik tidak akan terjadi genangan lagi. Oleh karena itu akan kami lihat hasilnya jika pekerjaan itu selesai dan ketika hujan turun," ungkapnya saat ditemui di Jalan Jenderal Sudirman. Anggota Komisi III DPRD Parepare itu berharap anggaran pemeliharaan jalan bisa dimaksimalkan. Sehingga perbaikan ini bisa terjaga kualitasnya. "Sehingga manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat. Kecelakaan lalu lintas juga tidak lagi terjadi karena jalan berlubang," ucapnya. Ketua Harian Gerindra itu membeberkan waktu penambalan jalan tak menentu. Berdasarkan laporan pengawas, penambalan terus dilakukan sampai tuntas. "Berdasarkan konfirmasi ke pekerja dan pengawas, menyampaikan bahwa pekerjaan masih butuh waktu yang blm ditentukan. Namun diupayakan untuk melaksanakan setiap hari," pungkasnya. Sebelumya, Dinas PUPR Parepare menyiapkan anggaran pemeliharaan jalan sebesar Rp1,9 miliar. Plt Kepala Dinas PUPR Parepare, Samsuddin Taha mengatakan, beberapa titik bakal dilakukan pengerasan tambahan atau overlay. "Seperti di dekat pertigaan jalan Kesuma Timur. Ada juga dekat pertigaan Jalan Harapan," jelasnya. Selain itu, Dinas PUPR juga bakal memperbaiki kemiringan jalan yang kerap tergenang air. "Yang selama ini tergenang akan diperbaiki kemiringannya sehingga air dapat mengalir lebih baik," terang Kepala Bappeda Parepare itu. (*) Penulis : Ardiansyah
Tak Ingin Ada Genangan Air di Parepare, Dewan Awasi Langsung Perbaikan Jalan
Jumat 20-01-2023,12:03 WIB
Editor : Muhammad Seilessy
Kategori :