Politeknik Pariwisata Makassar Bakal Menggelar Event Bertajuk “Pikataka Fest 2023”

Jumat 16-06-2023,07:54 WIB
Reporter : Muhammad Fadly
Editor : Muhammad Fadly

<strong>diswaysulsel.com, MAKASSAR </strong>- Untuk mengasah dan mempertajam kemampuan serta keterampilan mahasiswa bidang hospitality Politeknik Pariwisata Makassar bakal menggelar event yang bertajuk "Pikataka Fest 2023 dengan tema "Act Your Skill and Explore the Art of Creativity". Kegiatan tersebut akan diselenggarakan selama dua hari pada tanggal 16 sampai  17 Juni 2023 di lapangan Politeknik Pariwisata Makassar. Pikataka Fest 2023 merupakan singkatan dari Politeknik Pariwisata Makassar Festival pertama kali digelar yang  dikelola oleh mahasiswa Program Studi Pengelolaan Konvensi dan Acara (PKA) yang berkolaborasi dengan Program Studi Tata Hidang (TAH) dan Program Studi Divisi Kamar (DIK). Ketua Panitia event "Pikataka Fest 2023"sekaligus dosen pengajar Poltekpar Islahuddin mengatakan beberapa aktivitas yang akan dihadirkan pada kegiatan ini adalah pameran UMKM, lomba-lomba, pagelaran seni budaya, talkshow dan penampilan beberapa musisi lokal Kota Makassar. "Kegiatan ini menjadi media bagi pelaku UMKM untuk meperkenalkan produk dan layanan yang mereka jual,50 persen UMKM milik mahasiswa dan alumni Poltekpar Makassar sekaligus wadah bagi remaja dalam menyalurkan bakat dan kreativitasnya di bidang seni dan bidang studi mereka," ujar Islahuddin, Jumat (16/6/2023). Dosen Prodi Pengelolaan Konvensi dan Acara Syafruddin mengatakan event ini merupakan wujud untuk mempraktikkan mata kuliah yang telah mereka pelajari. "Mereka diberi kebebasan untuk merencanakan hingga mengeksekusi event yang mereka ingin laksanakan," ucapnya. Mahasiswa semester enam yang juga PIC Praktik Seni Pertunjukan Fiani mengatakan pertunjukan berformat teatrikal tari dengan judul "Makkunrai" yang dalam bahasa Bugis bermakna "Perempuan" yang mengangkat cerita seorang gadis yang merupakan kembang desa dengan latar adat dan kebiasaan masyarakat Sulawesi Selatan. "Sebagian besar koreografi tari karya originalitas dari kreatifitas tim kami yang dipadupadankan dengan gerakan kontemporer dan dikelola sendiri oleh mahasiswa semester enam Prodi Pengelolaan Konvensi dan Acara.Kami yang menentukan konsep dan ide cerita yang diangkat serta mengeksekusinya menjadi sebuah pentas teatrikal" ujar Fiani. Dominikus Legio selaku mahasiswa semester empat yang juga PIC Praktek Perencanaan dan Pengelolaan Pameran mengatakan bahwa mereka diberi tugas untuk menyelenggarakan sebuah pameran UMKM. Dalam proses penyelenggaraan pameran ini mereka mencoba mengimplementasikan seluruh ilmu-ilmu yang telah didapatkan selama proses perkuliahan. "Kami sendiri yang menyusun konsep pameran dari awal mulai dari menyusun anggaran kebutuhan pameran, hingga mencari exhibitor atau pengusaha UMKM yang ingin berpartisipasi di pameran yang kami selenggarakan. Sehingga kami tidak hanya tahu ilmunya saja tetapi kami juga mampu mengaplikasikannya dalam sebuah event sungguhan" kata Gio. Islahuddin menjamin manajemen poltekpar senantiasa optimis event bakal berjalan aman dan terkendali tak ada riak apalagi demo didalamnya. "Disini kita tiap hari demo tapi sesuai jurusan,misalnya demo masak,demi bersih-bersih tempat tidur dan masih banyak lagi demo positif lainnya dilakukan Mahasiswa,"terangnya. Sebanyak 20 tenant UMKM yang bakal mengisi event tersebut,terdiri atas UMKM Kuliner, Fashion dan Kriya.Khusus kuliner diantaranya Miehasiswa, Jupe bakso, Jr tea. fashion,kriya ada Rodabite.co, Thrift by berdua, dan Kukalung. Sementara untuk UMKM fashion dan kriya yang akan turut meramaikan acara adalah Rodabite.co, Thrift by berdua, Kukalungi, Clayapan dan Hijafeen. Kemudian untuk talkshow sendiri bakal tampil selebgram ternama Kota Makassar yakni Anggu Batari yang akan membawakan materi dengan tema “Peran Micro Influencer Dalam Promosi UMKM”. Hadir musisi lokal Kota Makassar antara lain Ismy Amaliah, Putri Idol dan Ifan Suandy, Natinson serta Kapal Udara. Ada pula beberapa lomba band akustik, lomba mobile legend, lomba mewarnai anak-anak, lomba tiktok vlog, lomba K-Pop dance dan lomba basket 3x3. Sementara itu untuk kompetisi bidang pariwisata/hospitality tingkat nasional meliputi guest service agent competition, making bed competition, towel art competition, latte art competition dan juga mixology competition. Islahuddin berharap event ini dapat manaikkan branding Poltekpar sebagai kampus pariwisata yang unggul di Indonesia timur sesuai dengan tagline Politeknik Pariwisata Makassar “Absolutely Qualified”. (nin)

Tags :
Kategori :

Terkait