<strong>DISWAY, MAKASSAR —</strong> Pemerintah Provinsi mulai menggodok nama-nama calon Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Sinjai dan Bone. Sejumlah nama telah disepakati oleh DPRD dua daerah tersebut. Untuk calon Pj Bupati Kabupaten Bone disepakati tiga nama yakni Andi Islamuddin yang saat ini menjabat Sekda Bone. Kemudian Kepala Pusat Perancangan dan Kajian Kebijakan Hukum di Sekjen Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Andi Erhan Pabokori. Terakhir Kepala Dinas PMD Sulsel Muh Saleh. Selain Bone, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sinjai juga telah menggodok nama-nama calon Penjabat (Pj) Bupati Sinjai. Sembilan fraksi bahkan telah sepakat mendorong tiga nama. Keputusan itu melalui rapat tertutup yang digelar diruang rapat fraksi yang dipimpin oleh Ketua DPRD Sinjai, Jamaluddin dari Fraksi Partai Gerindra, Selasa (8/8/2023) lalu. Jamaluddin menyebutkan, bahwa dalam rapat tersebut sembilan fraksi sepakati mengusulkan tiga nama calon Penjabat (Pj) Bupati Sinjai. "Tiga nama-nama yang dimaksud diantaranya, Andi Jefrianto Asapa, Andi Darmawan Bintang, dan Fahsul Falah," ujarnya. Andi Jefrianto Asapa merupakan Sekretaris Daerah Kabupaten Sinjai, Fahsul Falah merupakan ASN dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dan Andi Darmawan Bintang adalah Pj Sekprov Sulsel. Jamaluddin menambahkan bahwa 3 nama calon Pj Bupati Sinjai tersebut akan secepatnya dikirim ke Kemendagri melalui Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan. Sementara, Pj Sekda Sulsel, Andi Darmawan Bintang mengatakan, batas waktu pengusulan Pj Kepala Daerah yakni Rabu, 9 Agustus 2023. “Menurut surat dari Kemendagri bahwa batas akhir untuk pengembalian usulan provinsi itu tanggal 9 hari ini (Kemarin),” tuturnya. Mengenai nama-nama yang diusulkan Pemprov sendiri, kata Darmawan bahwa itu sepenuhnya adalah hak Gubernur, Andi Sudirman Sulaiman. “Tentu pengusulan itu menjadi hak dari beliau (Gubernur) untuk melihat orang-orang yang terbaik,” ungkapnya kepada Harian Disway Sulsel (9/8/2023) Andi Darmawan juga menanggapi usulan tiga nama dari DPRD Sinjai. Termasuk dirinya sendiri. Dia bahkan mengaku siap menjalankan amanah Pj Bupati jika sudah diputuskan oleh Gubernur. “Saya membaca saja itu. Kalau itu merupakan sebuah amanah untuk saya dan mendapat persetujuan dari Pak Gubernur, saya akan melaksanakan itu dengan sebaik-baiknya,” tutupnya. (GER/FAN)
Pemprov Godok Pj Bupati Bone-Sinjai
Kamis 10-08-2023,15:29 WIB
Editor : Muhammad Seilessy
Kategori :