<p dir="ltr"><strong>diswaysulsel.com - </strong>Ketua Gerindra Sulawesi Selatan, Andi Iwan Darmawan Aras (AIA) meyakini efek ekor jas pasangan capres dan cawapres, Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka (Pro Gibran) akan mendongkrak elektoral calon legislatif (Caleg) dari Partai Gerindra setiap tingkatan di Pileg 2024 nanti. Mengingat pasangan Pro Gibran merupakan figur yang mewakili semua aspek pemilih.</p> <p dir="ltr">"Kita meyakini bahwa Prabowo - Gibran efek ini akan sangat positif terhadap Gerindra, kita meyakini bahwa karena keterwakilan pemilih dan semua, baik kita bicara tentang birokrat maupun pengusaha semua terwakilkan oleh pasangan ini. Ini pasangan terkomplit dan paripurna, sehingga kami meyakini efek ekor jas akan diterima oleh kader partai Gerindra di Sulsel," ucap AIA kepada awak media, Minggu, (29/10/2023).</p> <p dir="ltr">Dengan kondisi tersebut, AIA mengaku optimis capaian Partai Gerindra di Sulsel pada Pileg mendatang cukup positif. Untuk DPR RI target yang dipasang enam kursi tersebar di tiga dapil, masing-masing dua kursi, Dapil Sulsel 1, 2, dan 3. Upaya tersebut mengingat Partai Gerindra sudah punya modal tiga kursi DPR RI dapil Sulsel, hasil Pileg 2019.</p> <p dir="ltr">"Kami masih tetap pada target awal, yaitu DPR RI Masing-masing 2 kursi di setiap Dapil. Dapil Sulsel 1, 2, dan 3. Bahkan saat ini kalau memungkinkan kita upaya menggenjot beberapa dapil tertentu, mungkin dapil 2 dan 3 kita berusaha semaksimal mungkin, mengingat peluang itu terbuka lebar dengan jumlah kursi yang lebih besar dibanding dapil lain. Sehingga Dapil 2 dan 3 kami masih ada upaya," ucapnya.</p> <p dir="ltr">Adapun untuk kursi DPRD Provinsi, Legislator DPR RI mengamini target yang dipasang setidaknya bisa mengusung tunggal di Pilgub Sulsel, atau sekitar 17 kursi. Di mana Pileg 2019, Gerindra memegang 11 kursi.</p> <p dir="ltr">"Target ketua kita dari dulu, tidak pernah berubah. Bahkan angka minimal pencapaian Gerindra Sulsel insya allah berada di 17 kursi," tukasnya.</p> <p dir="ltr">Keoptimisan AIA mengenai target tersebut, selain ditopang efek Prabowo - Gibran, juga caleg - caleg Partai Gerindra baik DPR RI, DPRD Provinsi maupun Kabupaten/Kota cukup memumpuni di setiap dapilnya masing - masing.</p> <p dir="ltr">Misalnya caleg Partai Gerindra untuk Dapil Sulsel 1 DPR RI, Najmuddin telah menunjukkan 'tajinya' dengan unjuk kekuatan dengan menggelar jalan sehat memperingati hari sumpah pemuda 28 Oktober yang dipusatkan di Jalan Jenderal Sudirman, Makassar, Minggu, (29/10/2023).</p> <p dir="ltr">Kegiatan diinisiasi Najmuddin ini memecahkan Rekor Muri Dunia dengan peserta pembacaan ikrar sumpah pemuda terbanyak di dunia yang mencapai 500 ribu orang. Piagam Rekor Muri Dunia ini bernomor <a href="tel:11356">11356</a>/<a href="http://r.muri/x/2023">r.muri/x/2023</a> yang diserahkan langsung oleh Senior Manajer MURI Indonesia, Triyono.</p> <p dir="ltr">Menurut Najmuddin, awalnya kegiatan tersebut Cawapres Prabowo, Gibran Rakabuming Raka diagendakan hadir. Hanya saja berhalangan karena memiliki kegiatan lain cukup penting dan tidak dapat diwakili.</p> <p dir="ltr">"Memang kita sudah undang beliau (Gibran), hanya saja dia untuk ini waktunya yang pendek. Tapi Alhamdulilah memecahkan rekor dunia pembaca ikrar sumpah pemuda yang diikuti 500 ribu orang. Kita ucapkan terima kasih kepada teman-teman semua," imbuh Najamuddin.***</p>
AIA Yakin ‘Pro Gibran’ Dongkrak Elektoral Caleg Gerindra
Minggu 29-10-2023,12:04 WIB
Editor : Muhammad Seilessy
Kategori :