DISWAY BANTAENG - Anggota Komisi IX DPR RI, Aliyah Mustika Ilham, bersama BPOM gencarkan edukasi terkait obat dan makanan yang aman, melalui Komunikasi, Informasi dan Edukasi bagi masyarakat Kabupaten Bantaeng. Keberadaan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) bersama DPR RI sebagai mitra ingin memberi keamanan dan kenyamanan kepada masyarakat dalam mengkonsumsi obat dan makanan. Kegiatan komunikasi, informasi dan edukasi (KIE) yang dilakukan BPOM secara langsung kepada masyarakat akan membuat masyarakat sadar untuk tidak mengkonsumsi obat dan makanan yang mengandung zat yang membahayakan tubuh manusia. "KIE tentang obat dan makanan ini sangat penting karena menyangkut rutinitas dalam kehidupan sehari-hari, yaitu makan. Orang sering lupa bahwa makan dan makanan sangat menentukan kondisi kita setiap hari apakah akan membuat keadaan kita sehat atau tidak," tutur Aliyah Mustika Ilham, di Hotel Seruni, Sabtu (13/01/2024). Langkah yang dilakukan dengan memberikan penjelasan kepada masyarakat diharapkan mampu menambah literasi masyarakat terkait obat dan makanan aman. Kepala Balai Besar POM di Makassar, Dra Hariari, Apt menyampaikan selain memberikan penjelasan, BPOM juga menyiapkan mobil laboratorium keliling, sehingga masyarakat dapat melakukan pengecekan terhadap kosmetik yang mereka gunakan, yang disambut dengan sangat antusias oleh peserta KIE, dengan melakukan pengecekan secara langsung. “Para peserta diharapkan dapat menyebarkan informasi atau pengetahuan tentang obat dan makanan ini kepada orang-orang terdekat di sekitarnya. Kita berharap setelah mengikuti forum KIE ini, para peserta bisa menjadi ujung tombak yang mensupport BPOM untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat luas,” lanjutnya.
Aliyah Mustika Ilham Gandeng BPOM Edukasi Warga Bantaeng Penggunaan Kosmetik dan Makanan
Minggu 14-01-2024,20:27 WIB
Editor : Muhammad Seilessy
Kategori :