<strong>diswaysulsel.com,MAKASSAR -</strong> Kepala Kecamatan Mariso Aswin Kartapati Harun mendorong setiap kelurahan yang ada di Kecamatan Mariso, Kota Makassar, untuk memaksimalkan usaha mikro, kecil, dan menengahnya (UMKM) selama Ramadan. Momentum ini menjadi kesempatan untuk mengumpulkan pundi cuan. "Yang jelas kita ingin menjaga lorong wisata supaya kegiatan ekonomi yang ada di lorong wisata tetap eksis. Tetap berjalan, apalagi saat Ramadan," kata Aswin Kartapati saat dihubungi Harian Disway Sulsel, Rabu (13/03/2024). Untuk itu, Aswin Kartapati mengatakan harus ada program-program yang mendukung pelaku UMKM saat Ramadan. Misalnya dengan melakukan bazar. "Baru-baru (belum lama) ini kita adakan bazar di lorong wisata. Dan semua UMKM yang ada di bazar itu dikeluarkan semua sehingga kita dari staff kelurahan dan kecamatan itu belanja di sana," tambahnya. Dia juga mendorong agar warga di setiap Longwis tetap menjaga tanaman pangan yang ada. "Ini untuk mengajarkan ke masyarakat tidak usahmi kita jauh-jauh beli. Di lorong wisata juga ada. Sudah tersedia semua," kata Camat yang membawahi 9 Kelurahan di Kecamatan Mariso itu. Kelurahan Mariso jadi salah satu lokasi bazar tersebut. Abbas, Ketua RT di Kelurahan Mariso mengatakan, bazar tersebut dijadikan momentum untuk mengawali Ramadan tahun ini. "Itu (bazar) yang kemarin kita buka. Mengawali ramadhan ini," kata Abbas saat ditemui Harian Disway Sulsel. Kata dia, ada banyak produk yang dijual pada bazar tersebut. Mulai dari nasi kuning, soto banjar, hingga es buah. "Ada macam-macam. Semua produk lokal. Warga sini yang bikin," tuturnya. Untuk ke depannya, program bazar direncanakan untuk tetap dilanjutkan. "Mungkin bulan empat, bulan lima, bulan enam ini akan bikin lagi bazar," kata Abbas. (Josh)
Dorong Ekonomi Warga Lorong Wisata di Bulan Ramadan
Rabu 13-03-2024,15:41 WIB
Editor : admin
Kategori :