5 Tahun Erick Thohir Pimpin BUMN, PLN IP UBP Tello Sukses Kembangkan Program CSR

Sabtu 14-09-2024,18:49 WIB
Reporter : Muhammad Fadly
Editor : Muhammad Fadly

<strong>diswaysulsel.com, MAKASSAR </strong>- PLN Indonesia Power terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas hidup dan implementasi SDGS melalui program CSR. Di bawah kepemimpinan Menteri BUMN Erick Thohir, PLN Indonesia Power Unit Bisnis Pembangkitan (UBP) Tello sukses melaksanakan berbagai kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) yang memberikan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan sekitar. Dengan mengutamakan tanggung jawab sosial dan keberlanjutan, UBP Tello terus berkomitmen untuk mendukung pembangunan masyarakat, sejalan dengan arahan strategis dari Kementerian BUMN. Salah satu program CSR unggulan yang berhasil dijalankan UBP Tello adalah program pemberdayaan masyarakat di sekitar wilayah operasional pembangkit, yaitu “Kampung Sheat Indonesia Power”. Program ini mencakup pemberdayaan masyarakat lokal, dukungan pendidikan, serta pengembangan ekonomi melalui bank sampah. Hal ini merupakan bagian dari visi Erick Thohir untuk memastikan BUMN tidak hanya fokus pada keuntungan, tetapi juga memberikan kontribusi nyata bagi kesejahteraan masyarakat. Selain pemberdayaan masyarakat, PLN Indonesia Power UBP Tello juga menaruh perhatian besar pada program lingkungan. Melalui inisiatif pelestarian lingkungan dan konservasi energi, UBP Tello telah melaksanakan program penanaman bibit pohon dan pembuatan Kawasan konservasi penyu dalam upaya melestarikan habitat penyu. Langkah ini sejalan dengan komitmen pemerintah untuk mendukung transisi energi hijau dan mengurangi dampak lingkungan dari operasional pembangkit. Erick Thohir, dalam berbagai kesempatan, menekankan pentingnya peran BUMN dalam menjaga keberlanjutan lingkungan dan sosial. PLN Indonesia Power UBP Tello menjawab tantangan tersebut dengan memastikan bahwa seluruh kegiatan operasionalnya tidak hanya memberikan manfaat ekonomi tetapi juga berdampak positif bagi ekosistem lokal. Upaya ini tidak hanya memperkuat hubungan dengan masyarakat tetapi juga menciptakan reputasi yang baik bagi PLN di tingkat nasional. Dengan berbagai program CSR yang inovatif dan berkelanjutan, PLN Indonesia Power UBP Tello di bawah kepemimpinan Erick Thohir terus memperkuat perannya sebagai penggerak perubahan sosial dan lingkungan yang positif. Melalui tanggung jawab sosial yang dilaksanakan dengan baik, UBP Tello tak hanya berkontribusi pada ketahanan energi, tetapi juga menjadi pilar penting dalam pembangunan sosial dan ekonomi masyarakat di sekitarnya. (*)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler