Syahar Ajak Diaspora Sidrap Pulang Kampung Bangun Daerah

Bupati Sidrap Syaharuddin Alrif--
DISWAY, MAKASSAR — Bupati Sidrap Syaharuddin Alrif mengajak perantau atau diaspora Sidrap di Kota Makassar untuk sejenak pulang kampung membangun daerah itu. Ajakan itu disampaikan Syaharuddin Alif, saat menggelar acara buka puasa bersama guru besar, pelajar, mahasiswa, dan pengusaha serta para tokoh masyarakat asal Sidrap di Kota Makassar. Acara ini berlangsung di Kediaman H. Hamzah, Kompleks Masjid Al-Hamzah, Jl Monginsidi, Selasa, 25 Maret 2025.
Kegiatan buka puasa ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk Ketua DPRD Sulsel, Ketua Majelis Walih Amant Unhas, Rektor Unhas, Wakil Rektor 1 Unhas, serta beberapa guru besar asal Sidrap.
"Saya mempelajari diaspora Toraja, ketika mereka merantau dan sukses di daerah lain, tapi dia akan pulang ke kampungnya untuk membangun daerahnya. Saya ajak kita semua ayo lah pulang kampung lebaran nanti, belanjakan uangta di Sidrap nanti," kata Syahar dengan nada ajakan.
Syahar sapaan akrab Syaharuddin Alrif mengatakan saat ini mulai merealisasikan 10 dari 14 program kerja digagas bersama Wakil Bupati Sidrap Nur Kanaah setelah dilantik beberapa waktu lalu. Maka dari itu ia berharap tokoh-tokoh asal Sidrap dapat membantu untuk memajukan Kabupaten Sidrap kedepan.
Program tersebut meliputi BPJS gratis, kelancaran distribusi pangan, stabilitas harga komoditas, pendidikan unggul, kesejahteraan aparatur sipil negara, kesejahteraan aparat desa, listrik masuk sawah, keamanan dan religiusitas Sidrap kemajuan UMKM, serta kesuksesan peternakan.
Syahar berharap Sidrap bisa memberikan peran besar dalam ketahanan pangan Indonesia, terutama di wilayah Indonesia Timur.
Sumber: