HUT XXII Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Daerah Sinjai, Kajari Sinjai Pimpin Tabur Bungan di TMP Mangottong

HUT XXII Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Daerah Sinjai, Kajari Sinjai Pimpin Tabur Bungan di TMP Mangottong

<!-- wp:paragraph --> <p><strong>DISWAY, Sinjai</strong> - Puncak peringatan HUT XXIII Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Daerah Sinjai, digelar upacara penghormatan terhadap para pahlawan dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) mangottong, Kamis, 21 Juli 2022.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Upacara tersebut dipimpin oleh Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Sinjai, Zulkarnaen, S.H, M.H, diikuti oleh Kasubagbin para pejabat Kasi, Jaksa serta Staf Kejaksaan Negeri Sinjai.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Zulkarnaen mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan peringatan HBA ke-62 dan HUT IAD XXII. Selain acara ini Kejari Sinjai telah menggelar kegiatan lainnya sejak minggu lalu seperti Bakti Sosial dan Anjangsana ke Purna Adhyaksa Kejari Sinjai.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>"Kegiatan ini rutin dilakukan dalam rangka peringatan Hari Bhakti Adhyaksa dan HUT Ikatan Adhyaksa Dharmakarini kejaksaan negeri sinjai," ujarnya.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Zulkarnaen berpesan kepada seluruh jajaran Kejaksaan Negeri Sinjai untuk membangun serta meningkatkan etos kerja yang siap melayani dan cerdas berinovasi, seperti layaknya para pahlawan.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>"Saya berharap kinerja atau pun etos kerja jajaran kejari sinjai terus ditingkatkan, utamanya dalam memberi pelayanan kepada masyarakat sinjai," pungkasnya.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Sementara itu, Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Daerah Sinjai, Ny Aci Zulkarnaen yang membacakan sambutan Ketua Adhyaksa Dharmakarini Kejaksaan Agung mengatakan, pada peringatan HUT XXII Ikatan Adhyaksa Dharmakarini tahun 2022 ini mengangkat tema "Profesionalisme Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Mendukung Pemulihan Ekonomi".</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>"Diharapkan, pada peringatan tahun ini peran serta dan dedikasi Ikatan Adhyaksa Dharmakarini khususnya daerah Sinjai ikut peduli atas kondisi ekonomi bangsa dan negara Indonesia tercinta, seperti tema HUT tahun ini," ungkapnya.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Ibu Aci menambahkan, adapun pesan dari ibu ketua ikatan adhyaksa dharmakarini kejaksaan agung, yakni tingkatkan keimanan dan ketakwaan kepada tuhan, tetap menjaga kesehatan diri dan keluarga, tingkatkan kepedulian sosial, rasa empati kepada sesama, sisihkan waktu dan tenaga untuk memikirkan kemajuan organisasi, tingkatkan kwalitas diri untuk pencapaian yang optimal, senangtiasa menjaga citra harkat dan martabat kaluarga, serta terus mendukung kinerja suami.***</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p><strong>Penulis: Andi Irfan</strong></p> <!-- /wp:paragraph -->

Sumber: