Pengamanan Unras, Personel Polres Sinjai Diminta Lebih Humanis

Pengamanan Unras, Personel Polres Sinjai Diminta Lebih Humanis

<!-- wp:paragraph --> <p>diswaysulsel.com, SINJAI -- Kabag Ops Polres Sinjai Kompol Sunyoto memimpin apel kesiapan pengamanan aksi unjuk rasa (unras) terkait penolakan kenaikan harga BBM. Kegiatan pada Selasa (6/9/2022) itu menindaklanjuti surat Perintah Kapolres Sinjai.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Pada kegiatan tersebut, Kompol Sunyoto menjelaskan kepada seluruh personel tentang tata cara bertindak dilapangan saat melaksanakan pengawalan dan pengamanan aksi unjuk rasa.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Ia meminta kepada para personelnya agar menjalankan tugas sesuai dengan SOP pengamanan dan secara humanis.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Menurut dia, harus meningkatkan profesionalisme dalam pelaksanakan tugas dan hindari sikap arogansi dalam bertindak di lapangan.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>"Pelayanan kita harus maksimal, jangan terpancing atau melakukan tindakan yang tidak terpuji. Intinya harus tetap humanis, berikan pelayanan terbaik dari Kepolisian demi menjaga keamanan dan ketertiban tetap kondusif," harapnya.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>"Seluruh personel agar dalam bertugas jangan arogan, tidak ada yang terpancing oleh massa semuanya menenangkan diri, kita pengamanan dengan baik, mudah- mudahan berjalan tertib, dan aman terkendali sesuai harapan," pungkasnya.<br>**</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Penulis: Andi Irfan</p> <!-- /wp:paragraph -->

Sumber: