Camat Tallo Minta Budidaya Tanaman Produktif di Longwis
<div align="left"> <p dir="ltr"><strong>DISWAY, MAKASSAR —</strong> Camat Tallo, Alamsyah Sahabudin bersama Sekertaris Camat Nimbrod Sembeh menggelar rapat koordinasi (Rakor) bertempat di Ruang Rapat kantor Kecamatan Tallo, 17 Oktober 2022.</p> </div> <p dir="ltr">Rakor dilaksanakan bersama lurah se Kecamatan Tallo, dan pejabat struktural membahas evaluasi mingguan program pemerintah Kecamatan Tallo.</p> <p dir="ltr">Salah satu menjadi point pembahasan yakni mendukung program pemerintah Kota Makassar yakni Lorong Wisata (Longwis).</p> <p dir="ltr">“Hari ini saya gelar Rakor bersama Sekcam, lurah dan para kepala seksi sekaitan dengan evaluasi mingguan program pemerintah di Kecamatan Tallo,”tutur Alamsyah Sahbuddin.</p> <p dir="ltr">Alamsyah juga menekankan agar para Lurah memperhatikan program Longwis yang bisa mengantisipasi inflasi pangan. Serta mengajak masyarakat memanfaatkan lahan untuk tanaman produktif.</p> <p dir="ltr">"Para lurah agar memperhatikan lorong wisata yang ada di wilayahnya dan memerintahkan kepada lurah agar mengantisipasi inflasi pangan, dengan mengajak masyarakat melakukan budidaya tanaman produktif dan budidaya ternak ikan," pungkasnya.</p>
Sumber: