Sinjai Kecipratan Rp27 Miliar Dana Bansos
<strong>diswaysulsel.com, SINJAI</strong>-- Kementerian Sosial (Kemensos) kembali menyalurkan beraneka ragam bantuan sosial (Bansos) bagi masyarakat kurang mampu di Sinjai. Nilainya, sekitar Rp27 miliar. Ada empat ragam bansos. Yakni, Bantuan Langsung Tunai Bahan Bakar Minyak (BLT-BBM), Bantuan Pangan Sosial (BPS) /Bantuan Sembako, Program Keluarga Harapan (PKH) dan bantuan asistensi rehabilitasi sosial. Anggota Komisi VIII DPR RI Samsu Niang turut memantau penyaluran bansos, yang bertempat di Kantor Kelurahan Lappa Kecamatan Sinjai Utara, Rabu (23/11/2022). Bersamanya, yakni perwakilan Kemensos dan Pj Sekkab Sinjai Andi Jefrianto Asapa. Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Sinjai, Andi Muhammad Idnan menyampaikan, penyaluran BLT- BBM itu untuk periode November-Desember, BPS untuk bulan Oktober-Desember dan bantuan PKH untuk tahap keempat. “Secara menyeluruh total penerima bantuan di sembilan kecamatan sebanyak 21.231 KPM (keluarga penerima manfaat) dengan total anggaran berkisar Rp27 milyar. Bantuan ini disalurkan melalui PT Pos Indonesia baik secara komunitas maupun door to door,” jelasnya. Adapun besaran sembako dan BLT BBM sebanyak Rp900 ribu per orang. Sedangkan untuk PKH jumlahnya menyesuaikan dengan jumlah dalam Kartu Keluarga. Pj Sekda Andi Jefrianto Asapa menyampaikan, semua bantuan tersebut tidak lain tujuannya sebagai usaha penebalan bantalan sosial dari pemerintah kepada masyarakat prasejahtera. “Jadi bantuan ini sebagai upaya meringankan beban masyarakat akibat kenaikan harga kebutuhan hidup sehari-hari sebagai imbas pengalihan subsidi BBM, ” jelasnya. Ia pun berharap, masyarakat memanfaatkan bantuan tersebut, terutama untuk memenuhi kebutuhan yang sangat primer. Sementara itu Anggota DPR RI Samsu Niang mengatakan bahwa kunjungannya ke Kabupaten Sinjai untuk memastikan penyaluran bansos tepat sasaran. Ia menegsakan, bantuan dari Kemensos itu tidak bisa cair tanpa persetujuan DPR RI. "Olehnya itu kami lakukan monitoring percepatan penyaluran bansos dan tepat sasaran,” ucapnya. Menurutnya, bansos sangat membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat kurang mampu.Sekaligus guna menurunkan angka kemiskinan di Indonesia. (*) Penulis: Andi Irfan
Sumber: