Jelang Muscab 2023 , Kader HIPMI Bone Mulai lakukan pendekatan dan Rapatkan Barisan

Jelang Muscab 2023 , Kader HIPMI Bone   Mulai lakukan pendekatan dan  Rapatkan Barisan

Disway,Sulsel,Bone ---Jelang musyawarah cabang (Muscab) Agustus tahun 2023 ini , Dewan Pengurus Cabang Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (DPC HIPMI) Kabuoaten Bone mulai rapatkan barisan untuk mempersiapkan kader yang potensial . Beberapa kader HIPMI Bone saat ini sudah mulai melakukan pendekatan dengan bertemu dengan ketua dewan pembina penasehat HIPMI yakni ,Hj.Cheriani Kaddas yang juga saat ini menjabat sebagai ketua Kadin Bone dan penasehat HIPMI Alimin Arifin ( Alfin ).Senin ( 01/8) dicafe Oasis Dari informasi yang berkembang saat ini ada dua nama yang kemungkinan akan memperebutkan ketua DPC HIPMI Bone namun yang paling kuat sebagai kandidat untuk gantikan H.Bahtiar, yang saat ini memasuki masa akhir jabatannya periode 2020 -2023. yakni A.Sinrrang ,yang saat ini menjabat sebagai Sekum HIPMI Bone Dari keterangan ,Ketua HIPMI Bone ,H.Bahtiar kepada Disway , Senin ( 01/8) bahwa Menjelang Muscab Hipmi Bone 2023 Agustus ini dan jelang akhir masa jabatannya, telah mempersiapkan ekstafet kepemimpinan tiga tahun ke depan. Langkah estafet tersebut melalui gelaran Muscab pada Agustus tahun 2023 ini “ Insya Allah , rencana nya memang bukan Agustus ini namun tanggalnya bekumnkami putuskan dan saat ini Sudah ada nama yang menguat untuk kepemimpinan HIPMI Bone kedepannya diantaranya Sekum HIPMI " jelasnya . H.Bahtiar ,akui jika kedepannya sudah ada nama yang kemungkinan besar bisa melanjutkan estapet keleminpin HIPMI Bone kedepannya yakni Sekertaris HIPMI saat ini , A.Sinrrang dan juga masih ada satu kader HIPMI Bone yang juga berminat namun belum melakukan konfirmasi ulang terkait kesiapannya " Ada dua rencananya akan maju namun yang pasti baru A.Sinrrang yang sudah menyatakan sikap untuk siap maju dalam muscab nanti " ungkapnya . H.Bahtiar, berharap estapet kepemimpinan HIPMI Bone kedepannya bisa lebih baik dan ke depannya bisa berjalan lancar, menjaga persaudaraan, kompak berkomitmen serta berkontribusi terhadap pembangunan terkhusus dikabupaten bone dan bisa menciptakan pengusaha-pengusaha muda Milenial yang dapat membangun Kabupaten bone . Semenatara itu ketua dewan Pembina. HIPMI Bone ,Hj.Cheriani Kaddas , menjelaskan jelang muscab bulan Agustus ini diakuinya beberapa kader sudah mulai lakukan dengan pendekatan dan meminta petunjuk dan pendapat . " Iya memang betul jika jelang muscab ini beberapa kader HIPMI Bone mulai rapatkan barisan diantaranya suam kekami dan meminta petunjuk selaku dewan pembina dan kader HIPMI Bone berpeluang untuk bisa mencalonkan dirinya untuk estaoet kepemipinamn Ketua DPC HIPMI Bone periode 2023 -2026 mendatang " jelasnya Singkat . Hj.Cheriani juga. Menambahkan bahwa Muscab HIPMI ini adalan momentum lahirnya pemimpin baru yg akan menakhodai HIPMI Bone kedepan sebagai wujud kaderisasi organisasi tiap 3 tahun sekali, harapan kami tentunya berharap pada Muscab kali ini dapat memilih pemimpin yang amanah, demi masa kedepan HIPMI Bone.pungkasnya Hal senadapun diungkapkan oleh ketua dewan penasehat HIPMI Bone ,Alfin , bahwa saat ini beberapa kader sudah mulai melakukan persiapan dan pendekatan serta meminta petunjuk ke beberapa dewan pembina dan penasehat . Salah satu kandidat kuat untuk menjadi ketua HIPMI Bone dalam muscab Agustus tahun 2023 ini yakni A.Sinrrang , yang menjabat sekertaris umum di HIPMI Bone mengakui jika sudah siap untuk melanjutkan estapet kepemimpinan HIPMI Bone kedepannya . " Insya Allah , jika Allah menghedakiNya saya sudah siap untuk berkompetisi untuk .aji di muscab HIPMI Agustus ini dan saya juga sudah meminta restu dan petunjuk dari ketua dewan pembina dan dewan penasehat persiapan muscab nya nanti "pungkasnya .(

Sumber: