Pengurus dan Dewan Kehormatan DPC Peradi SAI Makassar Resmi Dilantik
<!-- wp:paragraph --> <p><strong>DISWAY, Makassar</strong> - Jajaran Pengurus dan Dewan Kehormatan, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Persatuan Avdokad Indonesia (Peradi) Suara Advokad Indonesia (SAI) resmi dilantik dan mulai bekerja.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Pelantikan pengurus tersebut dilalukan di Hotel Swisbell Pelabuhan Makassar, Sabtu, 16 April 2022. Para pengurus dan Dewan Kehormatan Organasi tersebut dilantik oleh Sekretaris Jenderal Nasional Peradi SAI, Patra Zen.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Ketua Umum DPC Peradi SAI Kota Makassar, Syahril Cakkari mengatakan, pelantikan tersebut merupakan kedua kalinya dilakukan setelah menjabat di periode pertama.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>"Ini merupakan amanah kedua kalinya yang diberikan kepada saya untuk pimpin Peradi SAI, kedepan cukup 2 periode saya tidak mau 3 periode lagi," Katanya saat menyampaikan sambutan.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Kata dia, kedepan nantinya pihaknya tak lagi membuat program melainkan melanjutkan program yang sebelumnya telah berjalan utamanya pada penguatan Sumber Daya Manusia (SDM).</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>"Pada periode kedepan, kita berharap tak ada lagi gelombang covid19, sehingga bisa nanti kita bisa melaksanakan program kerja dan kegiatan lainnya," tuturnya.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Ia pula menyebutkan pihaknya juga bakal memperkuat pada post-post Bantuan Hukum bagi masyarakat yang kurang mampu dalam perekonomian dalam pendampingan hukum.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>"Post-post bantuan hukum untuk masyarakat kurang ekonomi itu kita akan tangani dengan baik, agar nantinya masyarakat bisa dapat keadilan dimata hukum," pungkasnya.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Sementara itu, Sekjen Peradi SAI, Patra Zen mengatakan Profesi advokad merupakan profesi yang bergensi, dimana banyak para advokad yang menjadi pemimpin tertinggi.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>"Profesi advokad salah satu profesi tertua di Indonesia, Pengacara itu bergensi, diluar Negeri banyak advokad yang telah masuk kedalam dunia Politik menjadi Presiden, contoh diamerika dan negara lainnya," Kata dia.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Ia pun berharap nantinya DPC Peradi Kota Makassar dapat membentuk cabang-cabang lainnya ditingkat Kabupaten di Sulawesi Selatan.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>"Kita target munas di GBK dan dipenuhi oleh Kader Peradi SAI dan kita berharap Semoga DPC makassar bisa beranak di 23 Kabupaten," tutupnya.***</p> <!-- /wp:paragraph -->
Sumber: