Capaian Target PAD 2021 di PKB Dishub Makassar 96 Persen

Capaian Target PAD 2021 di PKB Dishub Makassar 96 Persen

<!-- wp:paragraph --> <p><strong>DISWAY, Makassar</strong> - Dinas Perhubungan Kota Makassar semakin menunjukkan kemajuan dibawa kendali Iman Hud sebagai Kepala Dinas.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Sebagaimana diketahui, sebelum dipercaya memimpin Dihub Makassar, Iman terlebih dahulu menjabat sebagai Kepala Satpol PP Kota Makassar.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Tres positif Dishub Makassar ini seperti disampaikan oleh Pelaksana Tugas (PLT) Kepala Unit Pelaksana Tugas Daerah (UPTD) Pengujian Kendaraan Bermotor (PKB) Abdul Asis Sila, Kamis (17/2/2022).</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>“Alhamdulillah, pada tahun 2021 lalu kami di PKB mencapai 96 % dari total&nbsp;target PAD&nbsp;yang dibebankan dan pada Januari ini kami telah melampaui target sebesar 8.64 %,” kata Asis.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Asis mengatakan, penting bagi masyarakat untuk mengetahui tugas dan fungsi Dinas Perhubungan. Selain untuk pelayanan, Dishub juga memiliki fungsi retribusi.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>“Kami di UPTD PKB Dishub Makassar, agar masyarakat tahu bahwa kami disini menjalankan 3 fungsi, yaitu fungsi keselamatan, fungsi pelayanan dan fungsi retribusi,” sebutnya.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Dengan tugas dan fungsi tersebut, Dishub secara otomatis akan selalu bersentuhan dengan masyarakat. Namun pihaknya menegaskan, semua tugas dan fungsi dilakukan secara profesional dan menghindari praktik percaloan.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>"Ada yang bertanya, apakah ada calo di Dishub? Dengan tegas saya jawab tidak ada," kata Abdul Asis. </p> <!-- /wp:paragraph -->

Sumber: