Radio Komunikasi Festival 2023, Tulus dan Fourtwnty Hipnotis Ribuan Penonton

Radio Komunikasi Festival 2023, Tulus dan Fourtwnty Hipnotis Ribuan Penonton

<strong>diswaysulsel.com, MAKASSAR </strong>- Radio Komunikasi Festival (Rakom Fest) menorehkan prestasi melalui event musik di malam puncak pelaksanaannya yang menhadirkan guest stars Kiko/o, Kapal Udara, Fourtwnty, Tulus dan Om Leo Berkaroke menghibur 8.000 lebih penonton di Parking Lot Mall Phinisi Point (Pipo), Kamis, 14 September 2023 malam lalu. Rakom Fest yang merupakan agenda agenda tahunan yang berbasis bidang ilmu komunikasi dan konsep radio oleh mahasiswa Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi (Himakom) Universitas Fajar (Unifa) Makassar yang kali ini mengusung tema “1FrekuensiWithRakom” Upaya dan bukti nyata menggeliatkan eksistensi radio dan mengajak masyarakat membangun minat dengar dan kontribusi langsung pada radio di tengah arus kebaruan digital. Melalui event tersebut juga turut mendukung perekonimian yang masuk di kota Makassar, dikarenakan dari ribuan pengunjung ada yang rela menempuh perjalanan dari luar kota untuk menyaksikan line up yang dihadirkan panitia. Ketua Panitia, Rafly Erdian, mengatakan event ini turut mendukung pelaku UMKM yang berada dalam venue. Minggu 17 September 2023. “Dari serangkaian kegiatan Rakomfest dari talk show hingga malam puncak tersebut kita maksimalkan pelibatan banyak pihak, tentu dengan berbagai tujuan termasuk pada edukasi melalui talkshow selain itu sebagai ruang kreatifitas dalam mendorong kolaborasi,” kata Rafly sapaan akrabnya, Minggu (17/9/2023). Talkshow dengan tema Eksistensi Radio di Era Digitalisasi yang berlangung Senin (11/09) sebagai upaya penggaungan bahwa radio masih memainkan peran kunci sebagai media yang turut bertransformasi dalam laju digitalisasi. Kegiatan tersebut menghadirkan berbagai narasumber di bidangnya seperti Tirza Ivana dan Ihsan Murad. ”Rakom Fest Himakom dulunya hanyalah sebuah konser musik biasa di dalam kampus, tetapi seiring berjalannya waktu dengan masuknya anggota baru dan banyaknya kegiatan yang mendukuung untuk mengembangkan kreatifitas mahasiswa, Himakom memberanikan diri untuk berinovasi ke yang lebih besar, semoga Rakom selanjutnya bisa menjadi ruang untuk generasi berikutnya menuang kreativitas dan inovasi yang lebih dari rakom sebelumnya,” kenang Rafly menaruh harap, atas yang telah diupayakan selama ini hingga pelaksanaan di tahun 2023 merupakan volume kelima. Kesuksesan ini, lanjut Rafly, tidak lepas dari dukungan dari berbagai pihak. “Panitia dan volunteer di lapangan tentu tidak lepas dukungan banyak pihak baik alumni dan para steering, juga pada sponsor. Kesemuanya telah memberikan yang terbaik atas suksesnya kegiatan ini, terimakasih kepada seluruh pihak yang telah mensukseskan,” tutupnya. (*)

Sumber: