Program 1 Juta Vaksin Kemenag Bulukumba Bersama TNI-Polri dan NU
<!-- wp:paragraph --> <p><strong>DISWAY, Bulukumba</strong> - Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Bulukumba melaksanakan vaksinasi bagi para guru MAN dan masyarakat, Jumat 22 April 2022.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Bertempat di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Bulukumba, melalui tim vaksinator Klinik Polres Bulukumba bersama dengan Kodim 1411/Blk dan tim vaksinator Dinas Kesehatan melaksanakan vaksinasi kepada guru dan masyarakat.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Tercatat sebanyak 31 orang melakukan vaksinasi dengan rincian vaksinasi dosis pertama sebanyak 14 orang dan vaksinasi booster sebanyak 17 orang.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Kapolres Bulukumba AKBP Suryono, yang hadir langsung pada lokasi pelaksanaan vaksinasi, menyampaikan, bahwa hal ini merupakan bentuk komitmen di daerah untuk turut mensukseskan program 1 juta vaksin yang telah diluncurkan secara nasional.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>“Sebagai bentuk komitmen menyukseskan kegiatan 1 juta vaksin, maka oleh Kemenag, Kodim, Polres, Pemkab dan pengurus NU, juga melaunching secara resmi program ini," katanya.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Dia menjelaskan, bahwa pelaksanan program 1 juta vaksin akan dilaksnakan selama 3 hari berturut - turut, yakni dimulai sejak Kamis 21 April hingga 23 April 2022 pada lokasi yang berbeda - beda.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>"Saya mengajak seluruh masyarakat Bulukumba agar segera melakukan vaksinasi baik dosis pertama hingga dosis ke 3 Booster melindungi diri. Penyebaran dan terjadinya lonjakan virus COVID-19 terlebih disaat pelaksanaan mudik maupun pasca mudik Idul Fitri 1443 H," jelasnya.***</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>(<strong>Anchy Siregar</strong>)</p> <!-- /wp:paragraph -->
Sumber: