Camat Manggala Siapkan Deklarasi Pemilu Damai Bersama Kapolrestabes

Camat Manggala Siapkan Deklarasi Pemilu Damai Bersama Kapolrestabes

DISWAY, MAKASSAR -- Camat Manggala Andi Anshar AP melakukan persiapan kedatangan Kapolrestabes Makassar di Aula Kecamatan Manggala Jalan Bitowa Raya, Rabu (15/11/2023). Andi Anshar melakukan koordinasi dengan Kapolsek Manggala terkait persiapan kedatangan Kapolrestabes Makassar dalam rangka deklarasi Pemilu damai di Kecamatan Manggala. Selain itu peserta yang hadir dalam deklarasi Pemilu Damai dihadiri Kapolrestabes Makassar, Tripika Kecamatan Manggala, Lurah se Kecamatan Manggala, Bhabinkamtibmas, Babinsa, FKPM, Pimpinan Parpol tingkat Kecamatan, Pj. LPM, Pj. RT/RW, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama. Sebelumnya, Pemkot juga telah melakukan deklarasi pemilu damai bersama TNI/Polri dan penyelenggara pemilu. tak hanya itu Pemkot juga menggelar deklarasi netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) pada Senin, 13 November 2023 mendatang, di Balai Kota Makassar. Deklarasi ini diselenggarakan sebagai upaya untuk memastikan bahwa ASN tetap berada dalam koridor netralitas menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) dan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024. Deklarasi tersebut diharapkan dapat menggarisbawahi pentingnya netralitas ASN dalam proses politik, sejalan dengan prinsip-prinsip demokrasi dan integritas penyelenggaraan pemerintahan. “Deklarasi Netralitas ASN ini merupakan wujud komitmen Pemkot Makassar untuk menyukseskan Pemilu 2024, dengan menjaga netralitas ASN,” ungkap Sekretaris Kota Makassar M. Ansar sebelum membacakan ikrar. Ia berharap, dengan adanya kesadaran bersama, ASN sadar akan batasan, hak dan kewajibannya, untuk melaksanakan fungsi pelayanan publik dengan sebaik-baiknya. (*)

Sumber: