Mantan Saksi Kasus Suap Nurdin Abdullah, Borong 3 Proyek Besar Rp108 Milyar di Soppeng

Mantan Saksi Kasus Suap Nurdin Abdullah, Borong 3 Proyek Besar Rp108 Milyar di Soppeng

<!-- wp:paragraph --> <p><strong>DISWAY, Soppeng</strong> - Mantan saksi kasus suap dan gratifikasi yang menjerat mantan Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah, diduga memborong 3 Proyek besar di kabupaten Soppeng untuk tahun ini.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Dia adalah Hairuddin, salah seorang kontraktor besar di Sulsel yang sempat dipanggil untuk bersaksi pada kasus korupsi Nurdin Abdullah.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Ketiga proyek tersebut berasal dari program, Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) pemerintah Kabupaten Soppeng. Ketiga proyek tersebut terdiri dari 2 Proyek ruas jalan dan rehabilitasi pasar dengan total anggaran kontrak senilai Rp108 Miliar.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Dengan detail, yakni peningkatan ruas jalan Cirowali - Pangempange dengan nilai kontrak 46 miliar oleh PT Hasten Perkasa. Kemudian peningkatan jalan Tikkao - Lappaloang - Waesuru senilai 39 miliar oleh Intan Indah Pelangi, masing-masing penganggarannya berasal dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Sementara proyek pembangunan rehabilitas pasar sentral Kabupaten Soppeng senilai 23 miliar dikerjakan PT Harfia Graha Perkasa, berasal dari Dinas PPK dan UKM Kabupaten Soppeng.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Ketiga proyek besar tersebut, Hairuddin diduga menggunakan 3 perusahaan yang berbeda. Hal itu dibenarkan oleh Pelaksana proyek jalan Cirowali - Pangempange, Rusman.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>"Kalau di Waesuru dan Cirowali beda perusahaan, tapi tetap yang kerja H Hairuddin," katanya saat ditemui dilokasi proyek.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Sementara itu, Kabid Bina Marga, Andi Anto membenarkan nilai kontrak pengerjaan jalan tersebut dananya berasal dari Dana pinjaman PEN.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Saat Ditanya mengenai pekerjaan dua proyek jalan itu dilakukan oleh Hairuddin, Andi Anto memilih irit bicara.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>"Lain-lain Direktur nya," katanya singkat melalui via Whatsappa, Selasa (10/5/2022).</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Dari pantauan media, sejumlah pekerja dan alat berat pada ketiga proyek jalan tersebut sudah berjalan sejak Maret 2022 lalu.***</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>(<strong>Asho</strong>) </p> <!-- /wp:paragraph -->

Sumber: