Kejar Target 5000 Longwis

Kejar Target 5000 Longwis

<strong>diswaysulsel.com, MAKASSAR </strong>- Pemerintah Kota Makassar terus mengupayakan penambahan Lorong Wisata (Longwis) di tahun 2024. Saat ini, Program andalan Walikota Makassar Danny Pomanto itu memasuki tahun ketiga pelaksanaannya. Targetnya, Makassar akan memiliki 5000 Longwis dalam lima tahun. Setiap tahunnya direncanakan bertambah secara bertahap. Kepala Bidang Ketahanan Pangan (Kabid Ketapang) Dinas Ketahanan Pangan (DKP), Faisal mengatakan target tersebut sesuai dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) Kota Makassar yang sudah ditetapkan sebelumnya. "Kalau target RPJM itu kan 5000 selama satu periode (lima tahun). Idealnya seribu tiap tahun," ujarnya kepada Harian Disway Sulsel. Berdasarkan data dari DKP terkait lorong wisata, saat ini tercatat 2.627 lorong wisata yang tersebar di 15 Kecamatan yang ada di Kota Makassar. "Tahun 2022 ada 1095 lorong wisata, 2023 sebanyak 949, terkahir di 2024 ada penambahan sebanyak 583," bebernya. Saat ditanya soal target tahunan, Faisal mengatakan tetap mengupayakan setiap tahun setidaknya ada 1000 lorong wisata baru. "Ia terap ditargetkan (1000 longwis baru)," tambahnya. Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Alamsyah Sahabuddin mengatakan, pemenuhan target program lorong wisata saat ini terkendala kurangnya lorong potensial yang tersisa di beberapa Kecamatan. "Kecamatan-kecamatan kecil itu banyakmi yang kurang. Kita akan tetap edukasi. Tapi kalau memang hanya ini untuk tahun ini yah ini yang kita intervensi," kata Alamsnyah. Model intervensi yang dimaksud Alamsyah adalah perlakuan terhadap lorong-lorong yang sudah ada. Ia mengatakan akan memaksimalkan peran penyuluh di setiap lorong. "Nanti yah kita liat bagaimana pendekatan yang dilakukan penyuluh kita di bawah apa yang bisa kita bantu. Kita akan bantu," tambahnya. Camat Panakkukang, Ari Fadli juga mengaku beberapa kelurahan yang ada di wilayahnya sudah ridak mampu memenuhi permintaan jumlah lorong wisata baru. "Yang diminta Pak Walikota 7 per kelurahan. Tapi kan ada beberapa kelirahan yang kecil di Panakkukang. Contohnya sinrijala itu kan sudah tidak cukup lagi," ujarnya. Meski begitu, ia mengaku akan terus memaksimalkan lorong-lorong wisata yang sudah ada. (Josh)

Sumber: