Porkab Maros Digelar, Bupati Chaidir Syam Harap Lahir Atlet-atlet Kompoten
<strong>diswaysulsel.com, MAROS —</strong> Setelah dilaksanakan dalam beberapa tahun, akhirnya Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Maros menggelar Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab). Porkab Maros tahun ini rencananya akan berlangsung selama enam hari. Dimulai 4 hingga 10 Juli 2024. Bupari Maros, Chaidir Syam mengatakan Porkab baru dilaksanakan kembali setelah 1980. “Pekan olahraga ini harusnya dilaksanakan empat tahun sekali. Namun terkendala covid dan sebagaianya akhirnya baru dilaksanakan sekarang," ujar Bupati Maros, Chaidir Syam usai membuka Porkab Maros di Lapangan Pallantikang, Kamis, 4 Juli 2024, malam. Porkab ini, kata Chaidir Syam, bertujuan untuk menjaring atlet-atlet yang akan diikutkan untuk Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) yang akan berlangsung 2026 mendatang. “Porkab ini sebagai ajang persiapan Pra Porprov dan Porprov. Diharapkan bisa lahir atlet-atlet kompeten dari Porkab ini," harap mantan Ketua DPRD Kabupaten Maros ini. Informasi yang diperoleh, total ada 10 cabang olahraga yang dipertandingkan dalam Porkab kali ini. Sebanyak 1.015 atlet yang akan berpartisipasi hingga pertandingan berakhir. Pihak penyelenggara pun menyediakan Rp330 juta sebagai uang pembinaan bagi atlet yang berhasil menyabet juara. “Sumbernya dari dana hibah Rp1 miliar, dan total hadiah Rp330 juta,” sebut Chaidir. Untuk mendukung kemajuan olahraga di Kabupaten Maros, Chaidir juga berencana untuk membangun Gelanggang Olahraga (GOR) Mini dan rehabilitasi Lapangan Kassi Kebo. “Mulai tahun depan akan mulai revitaslisasi Lapangan Kassi Kebo dan beberapa lapangan kecamatan juga sudah diperbaiki. Untuk pembuatan GOR Mini tahap pertama kita gelontorkan Rp750 juta," ungkap Chaidir. <strong>(*)</strong>
Sumber: