Dinas PU Siapkan Rp17.8 Miliar untuk Program Sanitasi dan Infrastruktur

Dinas PU Siapkan Rp17.8 Miliar untuk Program Sanitasi dan Infrastruktur

<strong>DISWAYSULSEL.COM, MAKASSAR -</strong> Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar telah menganggarkan puluhan miliar untuk pelaksanaan program sanitasi serta pembenahan infrastruktur. Diketahui, Dinas PU telah menganggarkan Rp17,8 miliar untuk program pemberdayaan masyarakat dalam pengadaan tangki septik individu. Program ini akan dikelola oleh Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) dan didampingi oleh tenaga teknis dari TFL (Tenaga Fasilitator Lapangan) maupun dari Dinas PU. Kepala Dinas PU Kota Makassar, Zuhaelsi Zubir mengatakan langkah ini diharapkan mampu meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam perencanaan, pelaksanaan, dan pengawasan program sanitasi. Yang mana, dalam pelaksanaan kegiatan tersebut, pemberdayaan dilakukan secara swakelola. Masyarakat diharap dapat berperan aktif dalam setiap tahapannya. "Kami ingin masyarakat memiliki rasa memiliki terhadap program ini, sehingga mereka akan lebih bertanggung jawab dalam menjaga dan merawat fasilitas yang telah diberikan," ujar Zuhaelsi Zubir. Selain itu, bidang lain di Dinas PU juga terus melakukan perbaikan infrastrustur. Kata Zuhaelsi, Bidang Jalan dan Jembatan juga terus melakukan berbagai perbaikan infrastruktur di beberapa titik. Tak hanya fokus itu, Bidang Drainase dan Sumber Daya Air (SDA) juga melakukan normalisasi saluran drainase di beberapa lokasi. "Sesuai arahan Ibu Kadis, kami terus berupaya untuk meningkatkan kualitas infrastruktur di Kota Makassar dengan normalisasi saluran drainase," kata Kepala Bidang Drainase Dinas PU Kota Makassar, Lukmanul Hakim. Normalisasi ini diharapkan dapat meminimalisir risiko banjir yang kerap terjadi saat musim hujan. "Kami berharap (normalisasi drainase) ini dapat meminimalisir risiko banjir yang dapat mengganggu aktivitas masyarakat." Diketahui, beberapa titik yang menjadi fokus normalisasi di antaranya adalah Jl. Kanal Balang Baru Jongaya, Jl. Nusantara, Jl. Ujung Pandang, Jl. Haji Bau, Jl. Veteran Selatan, Jl. Veteran Utara, Jl. Rajawali, Jl. Toddopuli III, dan beberapa lokasi lainnya. (Josh)

Sumber: