Longwis Mulai Dibenahi

Longwis Mulai Dibenahi

<strong>diswaysulsel.com, MAKASSAR </strong>- Beberapa Lorong Wisata (Longwis) di Kota Makassar mulai dilakukan pembenahan. Salah satunya Longwis Citra Karya (Sidney) yang di di BTN Citra Tello Permai, Kelurahan Tello Baru, Kecamatan Panakukang. Pembenahan yang dilakukan untuk mengembangkan potensi di Longwis tersebut. Saat ini, pinggiran sungai Tallo sedang dilakukan pengerjaan pembuatan tanggul dan pembuatan jalan untuk mengurai kemacetan di sekitaran lampu merah PLTU Tello. "Kondisi Lorong Wisata Sidney terkini, InsyaAllah kalau tanggul ini jadi, sungguh banyak kebaikan yang muncul," kata Dewan Lorong (Delor) Longwis Sidney, Rabu, 4 September 2024. Menurut Ketua Delor Kecamatan Panakkukang itu, selama ini pinggiran sungai Tello dimanfaatkan masyarakat sebagai tempat pengembangan UMKM yang ada di sana. Sehingga pembenahan tersebut diharapkan semakin menunjang. "Selama ini dipinggir sungai kami manfaatkan sebagai Lorong Wisata Sydney, "ucapnya. "Seperti Restoran terapung, Budi daya ikan nila, dan Destinasi wisata sungai Tello naik perahu keliling sungai Tello sambil makan di atas perahu," sambungnya. Sementara Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kota Makassar, Alamsyah mengatakan, Pemerintah kota konsisten mengembangkan lorong wisata yang merupakan salah satu program unggulan Walikota Mohammad Ramdhan Pomanto. Program ini diharapkan dapat meningkatkan perekonomian lorong “Lorong wisata adalah salah satu program unggulan pak wali yang mana program ini diharapkan dapat meningkatkan perekonomian lorong. Dan lorong wisata juga telah banyak mendapat kunjungan dari negara luar,” tutur Alamsyah Sahabuddin. Dalam pengembangan Lorong Wisata, Pemerintah kota Makassar mendorong masyarakat untuk membentuk Longwis, sehingga keterlibatan masyarakat bisa tersebar luas. “Jadi program ini nanti dianggap berhasil jika ada keterlibatan masyarakat di dalamnya. Itu yang diharapkan Pemkot Makassar yaitu pemberdayaan masyarakat,” imbuhnya. (Jun/C)

Sumber: