Detik-detik 2 Pemuda Kena Busur Panah di Leher saat Bentrok di Manggala Makassar

Selasa 22-04-2025,17:27 WIB
Reporter : Putri Indah
Editor : Putri Indah

DISWAY, SULSEL  - Viral dua kelompok warga sekitar Aditarina Antang, Kec Manggala, Makassar, Sulawesi Selatan bentrok.

Kejadian tersebut diduga karena kesalahpahaman pembuatan pos pam.

Akibat kejadian tersebut, sejumlah remaja dilaporkan terkena anak panah.

Kedua kompok warga Pattunuang serta warga kompleks Aditarina Antang terlibat bentrok pada 21 April 2025 pukul 15.40 WITA.

"Kesalahpahaman antara warga pattunuang dan kompleks Aditarina. Awalmulanya ada 4 warga masuk membuat posko di Aditarina," ungkap Kompol Samuel To'longan, Kapolsek Manggala kepada wartawan Senin (21/4/2025)

sejumlah warga luka hingga seorang remaja terkena anak panah busur pada bagian leher. 

Beruntung kepolisian yang menerima laporan langsung membubarkan bentrok tersebut.

BACA JUGA:Kepala PPSDM Perhubungan RI, Dukung Pemkot Bangun Stadion di Untia

BACA JUGA:Viral Perampok Bersenjata Gasak Uang Karyawan Toko di Makassar, Bawa Kabur Rp400 Juta

"Huu ya Allah, polisi polisi, ada polisi, ada polisi. Siapa motor na bakar?," ujar wanita merasa panik di balik video yang beredar.

Atas insiden tersebut, seorang pemuda menjadi korban setelah lehernya tertancap anak busur (panah).

Korban yang belum diketahui identitasnya terlihat dalam kondisi lemas dan berlumuran darah pada bagian leher.

Petugas kepolisian telah diterjunkan ke lokasi untuk meredakan situasi dan melakukan penyelidikan lebih lanjut.

Sementara itu, korban langsung dilarikan ke fasilitas medis terdekat guna mendapatkan penanganan darurat.

Polisi saat ini masih melakukan penelusuran motif dari bentrokan antara dua kelompok itu masih belum diketahui. Begitupun dengan jumlah korban yang terkena senjata tajam (Tajam).

Kategori :