Armada DLHD Minim, Sampah di Area Kantor Bupati Takalar Menumpuk

Kamis 26-01-2023,00:59 WIB
Reporter : Muhammad Seilessy
Editor : Muhammad Seilessy

<strong>DISWAYSULSEL.COM, TAKALAR</strong> - Pemandangan tak sedap terlihat diarea kantor Bupati Takalar setelah sampah dari berbagai ruangan yang ada kantor Bupati kembali menumpuk dan tidak diangkut oleh dinas lingkungan hidup dan pertanahan (DLHP) Kabupaten Takalar Akibatnya, bau busuk tercium sehingga mengganggu kenyamanan ASN dan warga yang beraktivitas di area kantor Bupati Takalar. Dikonfirmasi, DLHP Kabupaten Takalar melalui kepala bidang kebersihan, Rafiuddin mengatakan, pihaknya agak lambat melakukan pengangkutan sampah dikantor Bupati Takalar karena armada pengangkut sampah minim. " Sebentar malam pak, saya suruh angkut oleh petugas, soalnya kelambatan kami beroperasi menjalankan tugas kebersihan karena kami kekurangan armada," Kata Kabid kebersihan, Rafiuddin via ponselnya, Rabu (25/1/2023). Sementara itu, Kepala DLHP Takalar, Syahriar mengatakan pihaknya akan segera melakukan koordinasi dengan bidang terkait. "Saya akan segera berkoordinasi dengan petugas kami," Jawabnya singkat. (ADL)

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler