Apel Pam Malam Takbiran, Kasat Polairud Siagakan Anggota

Minggu 01-05-2022,23:00 WIB
Reporter : admin
Editor : admin

<!-- wp:paragraph --> <p><strong>DISWAY, Sinjai</strong> - Sambut perayaan Hari Raya Idul Fitri, Kasat Polairud Polres Sinjai siagakan anggota dalam giat Pam malam takbiran, Minggu malam, 1 Mei 2022.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Apel Pam malam takbiran dipimpin Kabag Ops, Kompol Sunyoto mewakili Kapolres Sinjai, AKBP Rachmat Sumekar dihalaman Mapolres Sinjai.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Kompol Sunyoto dalam arahannya menyampaikan bahwa malam ini kita fokus pengamanan dalam rangka mengantisipasi gangguan Kamtibmas dimalam takbiran.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>"Kita tetap antisipasi gangguan kamtibmas, meskipun tidak ada takbiran keliling namun kita tetap antisipasi jangan sampai ada kegiatan konvoi-konvoi anak muda dan melaksanakan balapan liar, serta kegiatan lainnya.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>"Utamakan keselamatan pribadi, kewaspadaan dan kesiapsiagaan kita dalam bertugas di lapangan tetap kita tingkatkan," pesannya.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Sementara itu, Kasat Polairud Polres Sinjai, AKP Nompo menambahkan bahwa dalam giat Pam malam takbiran ini, juga melibatkan anggotanya.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>"Selain kita lakukan pemantauan didalam kota, kita juga melakukan pemantauan di wilayah tempat pelelangan dan pelabuhan cappa ujung," ujarnya.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>"Pemantauan malam takbiran ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas, konvoi kendaraan yang biasanya dilakukan oleh kalangan pemuda, balap liar, khususnya di wilayah pelabuhan cappa ujung," pungkasnya.***</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p><strong>Penulis: Andi Irfan</strong></p> <!-- /wp:paragraph -->

Tags :
Kategori :

Terkait