Pj Bupati Bone Ikut Evaluasi Kenerja di Kemendagri, Belasan Pejabat Mendampingi

Selasa 16-01-2024,19:32 WIB
Reporter : Muhammad Fadly
Editor : Muhammad Fadly

<strong>diswaysulsel.com, JAKARTA </strong>- Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Bone , H.A.Islamuddin , menghadiri langsung rangkaian kegiatan evaluasi kinerja penjabat kepala daerah yang digelar oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) untuk triwulan pertama. Evaluasi kinerja ini berlangsung di Gedung Inspektorat Jenderal Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia di Ruang Rapat Utama Lantai 8, Gedung Inspektorat Jenderal Kemendagri, Jl. Medan Merdeka Timur, No. 8, Jakarta (16/1/2024). Evaluasi triwulan pertama atas kinerja H.A Islamuddin sebagai penjabat bupati Bone didampingi oleh beberapa pejabat dibone yaitu pejabat eselon Asisten II &amp; III Setda Bone, Inspektur Daerah Bone, Kepala Bappeda Bone, plt. Kepala BKAD Bone, Kepala Bakesbangpol Bone, Kadis Kesehatan Bone, Kadis Ketapang Bone, Kadis BMCKTR Bone, Kadis Pendidikan Bone, Kadis Kominfo Bone, plt. Kadis Sosial Bone, Kadis SDA Bone, Kadis PTSP Bone, Kadis Perindustrian Bone, Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Bone, Kadis Kebudayaan Bone, Kabag Tata Pemerintahan dan Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Bone. Menurut Kepala Bagian Pemerintahan Setda Bone , Muh.Zuhdi ,yang turut mendampingi pj.buoati bone , valuasi kinerja terhadap penjabat bupati Bone berfokus pada sejumlah indikator kinerja dan pencapaian dalam berbagai aspek pemerintahan. "Dalam evaluasi tersebut PJ Bupati memaparkan 106 indikator capaian kinerja dan 10 program prioritas sebagai yang telah diarahkan Presiden Republik Indonesia ." Jelasnya Selain itu beberapa hal menjadi Evaluasi kinerja yang di nilai dan diukur dari capaian 10 aspek antara lain yakni inflasi, stunting, BUMD, layanan publik, pengangguran, kemiskinan ekstrem, kesehatan, serapan anggaran, kegiatan unggulan, dan perizinan. Ungkap Zuhdi Sementara itu ,PJ.Bupati Bone ,A.Islamuddin menjelaskan jika dalam evaluasi kinerja dalam triwulan pertama hanya memlasrkan hasil clajan ya g telah dikerjakan dan dituntaskan berdasarkan arahan Presiden mauohnMendagri . ” Kita laporkan apa yang telah kita kerjakan secara optimal selama tiga bulan ini di lapangan. Bagaimana terkait penanganan inflasi, stunting, bagaimana menjaga mandatory spending bidang kesehatan dan peningkatan mutu pendidikan, dan beberapa hal lainnya. Hampir semua yang kita kerjakan itu kita laporkan secara detail ” ungkap A.Islamuddin . A.Islamuddin , mengaku lega dan puas atas hasil evaluasi kinerja oleh Evaluator dan hasilnya pun dinilai baik dan juga memberikan apresiasi terhadap capaian yang tercapai selama triwulan pertama .“Alhamdulillah dari tim evaluator menyambut baik dan memberikan apresiasi terhadap apa yang kita lakukan. Artinya, secara umum, capaian kita sudah sangat memenuhi ketentuan serta indikator yang di minta, walaupun memang masih ada beberapa catatan yang perlu kita perbaiki ke depan,” pungkas A islamuddin. (Subaer)

Tags :
Kategori :

Terkait