Firdaus Manye Masif Bergerak Temui Pimpinan Parpol

Sabtu 09-03-2024,13:26 WIB
Reporter : admin
Editor : admin

<strong>diswaysulsel.com, TAKALAR -</strong> Kepemimpinan Sirajuddin Kamil sebagai Ketua PAN Takalar tiga periode perlahan mulai tidak bertuah lagi. Itu terlihat dari hasil Pemilu 2024. PAN hanya mampu mendapatkan satu kursi, kalah telak dari sejumlah partai politik. Dimana pada periode lalu PAN mampu menduduki kursi pimpinan DPRD Takalar dengan mengontrol 3 kursi. Dua petahana dari partai berlambang matahari terbit, masing-masing Erny dan Fahriadi harus merelakan kursi empuk DPRD Takalar ke tangan calon anggota legislatif  lainnya. Ibarat pepatah, bak gayung pun tak bersambut. Jauh hari, Firdaus Manye salah satu calon kontestan Pilkada Takalar yang disebut-sebut akan diusung Partai Amanat Nasional (PAN) harus bekerja keras mendapatkan dukungan partai politik jika dirinya serius akan bertarung pada hajatan demokrasi 27 November mendatang. "Memang iya, jauh hari Muhammad Firdaus Manye disebut-sebut bahkan nyaris dikatakan 99 persen akan menggunakan PAN sebagai kendaraan politiknya menuju helatan Pilkada Takalar. Namun sangat disayangkan, suara PAN tergerus pada Pemilu ini," kata salah satu pengurus PAN Takalar beberapa waktu lalu. Firdaus Manye yang telah kurang lebih dua tahun mensosialisasikan dirinya sebagai salah satu calon Bupati Takalar pun mulai bergerak mendekati sejumlah pimpinan parpol. Hal itu terlihat saat kakak kandung mantan Kapolda Metro Jaya ini bertemu dengan Ketua DPC Gerindra Takalar, Indar Jaya di sebuah cafe di kawasan Kecamatan Pattallassang. "Belum ada perbincangan serius antara kami dengan beliau, pun pertemuan itu ada karna wujud silaturahmi dengan pimpinan partai politik," jelas Ketua DPC Gerindra Takalar, Indar Jaya. (Adlan)

Tags :
Kategori :

Terkait