<strong>diswaysulsel.com, MAKASSAR </strong>- Mantan legislator Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD Kabupaten Takalar dua periode, Makmur Mustakim menyatakan dukungan kepada pasangan Syamsari Kitta-Natsir Ibrahim alias Haji Nojeng di pemilihan kepala daerah Takalar, 27 November nanti. Keputusan Makmur mengarahkan dukungan ke Syamsari-Haji Nojeng diambil sebagai bentuk untuk menjaga harga diri putra asli Takalar. Menurut dia, bila ada calon yang berasal dari Takalar, maka tidak ada alasan untuk memilih calon dari luar daerah. "Dukungan ini adalah bentuk komitmen kami untuk menjaga harga diri Takalar. Kami ingin menunjukkan bahwa Takalar tidak pernah mengalami krisis kepemimpinan. Kami bangga memiliki calon pemimpin dari daerah sendiri," tegas Makmur, Kamis (12/9/2024). Makmur mengatakan telah melakukan silaturahmi dengan pasangan Syamsari-Haji Nojeng. Dia juga telah mengajak masyarakat Takalar untuk berjuang bersama-sama mengantarkan pasangan tersebut memimpin Butta Panrannuangku itu. "Pilkada ini adalah momentum bagi masyarakat Takalar untuk mencintai daerahnya dan menjaga kehormatan dan harga diri sebagai putra daerah," imbuh Makmur Pada Pilkada Takalar 2018 Makmur Mustakim merupakan lawan Syamsari Kitta yang saat itu berpasangan dengan Achmad Daeng Se're. Makmur, kala itu, menjadi juru bicara pasangan Burhanuddin Baharuddin-Natsir Ibrahim. Dia mengatakan, meski pernah menjadi lawan, namun pada pilkada kali ini, dia menginginkan agar Kabupaten Takalar dipimpin oleh putra asli Takalar. "Dan itu hanya ada pada pasangan Syamsari Kitta-Haji Nojeng," jelas Makmur. Sebelumnya, Makmur juga telah melakukan sosialisasi untuk maju sebagai bakal calon bupati. Namun niat tersebut terganjal oleh rekomendasi partai pengusung. Itu sebabnya, kata dia, struktur relawan, simpatisan, dan manajemen pemenangan yang telah dibangun selama ini akan dialihkan sepenuhnya untuk mendukung pasangan Syamsari Kitta-Haji Nojeng. "Kami akan mengarahkan semua kekuatan ini untuk memastikan kemenangan putra daerah," ucap Makmur. Makmur menegaskan bahwa Takalar adalah daerah yang memiliki pemimpin asli. Dan, segala bentuk invasi politik oleh calon bukan asli orang Takalar akan dilawan. "Takalar adalah daerah yang bertuan. Upaya melakukan invasi politik oleh pihak luar tidak akan kami biarkan. Kami siap untuk melawan segala upaya tersebut," imbuh dia. Makmur berharap dengan dukungan penuh ini, masyarakat Takalar akan bersatu demi menjaga martabat daerah dan memastikan kepemimpinan tetap berada di tangan putra-putra terbaik Takalar. "Keduanya telah memiliki investasi sosial dan investasi politik yang tak diragukan lagi. Syamsari mantan bupati dan Haji Nojeng mantan wakil bupati," ujar Makmur. (*)
Dukung Syamsari Kitta-Haji Nojeng, Makmur Mustakim: Ini Harga Diri Putra Asli Takalar!
Kamis 12-09-2024,20:18 WIB
Editor : Muhammad Fadly
Kategori :