TAKALAR, DISWAYSULSEL.COM - Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 yang tinggal dua bulan lagi, pasangan calon Mohammad Firdaus Daeng Manye dan H. Hengky Yasin terus mendapatkan dukungan dari berbagai kalangan masyarakat. Dalam sebuah pertemuan di kediaman H. Sutte, tokoh masyarakat Sanrobone, Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Takalar, Irwan Ola, menyatakan dukungannya terhadap pasangan ini. Irwan mengungkapkan bahwa visi dan misi mereka, terutama terkait perhatian kepada pengusaha lokal dan sektor UMKM, sejalan dengan program pembangunan yang diusung pemerintah saat ini. “Program-program yang ditawarkan Bapak Firdaus Manye sangat relevan untuk memajukan Takalar. Sayang jika orang baik harus berjuang sendirian,” kata Irwan. Meskipun Hipmi bukan organisasi politik, Irwan menegaskan bahwa secara pribadi dan bersama rekan-rekan pengusaha muda, mereka akan mendukung Daeng Manye dan Hengky Yasin. Ia berharap, jika pasangan ini terpilih, mereka akan fokus pada pemberdayaan pengusaha lokal, menjadikan Takalar sebagai kabupaten unggulan di Sulsel dalam mendukung pertumbuhan ekonomi. Sebelumnya, Daeng Manye juga menegaskan komitmennya untuk menarik investor dan membangun industri di Takalar, yang diharapkan dapat menciptakan lapangan kerja dan meningkatkan pendapatan asli daerah.
Dukungan Terus Mengalir untuk Pasangan Daeng Manye – Hengky Yasin di Pilkada Takalar
Minggu 22-09-2024,14:21 WIB
Reporter : admin
Editor : admin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 01-11-2024,17:53 WIB
Pengamat: RMS Telah Lakukan Ujaran Kebencian dan Tidak Etis
Jumat 01-11-2024,17:57 WIB
Direndahkan, Azhar Arsyad: Terima Kasih
Jumat 01-11-2024,17:50 WIB
Rendahkan Azhar, CEO DPI: Ternyata Kualitas RMS Hanya Sebatas Itu
Terkini
Jumat 01-11-2024,17:57 WIB
Direndahkan, Azhar Arsyad: Terima Kasih
Jumat 01-11-2024,17:53 WIB
Pengamat: RMS Telah Lakukan Ujaran Kebencian dan Tidak Etis
Jumat 01-11-2024,17:50 WIB
Rendahkan Azhar, CEO DPI: Ternyata Kualitas RMS Hanya Sebatas Itu
Kamis 24-10-2024,16:04 WIB
Bawaslu Gowa Harus Bersikap Tegas Tangani Dugaan Pelanggaran Aurama
Kamis 24-10-2024,15:04 WIB