Camat Tamalanrea Apresiasi Pelaksanaan F8 yang Sukses Digelar
<div align="left"> <p dir="ltr"><strong>DISWAY, MAKASSAR </strong> — Gelaran Makassar International Eight Festival and Forum atau festival F8 Makassar tahun 2022 telah terlaksana dengan sukses. Bahkan mendapat apresiasi dari sejumlah pihak termasuk Camat Tamalanrea Andi Salman Baso.</p> </div> <div align="left"> <p dir="ltr">Acara yang berlangsung selama lima hari yang dimulai pada tanggal 7 hingga 11 September 2022 ini turut dihadiri oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI Sandiaga Uno, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Walikota Bogor sekaligus Ketua Dewan Pengurus Asosiasi Pemerintah Seluruh Indonesia (Apeksi) Bima Arya Sugiarto.</p> </div> <div align="left"> <p dir="ltr">Kemeriahan F8 ini sudah terlihat sejak hari pertama, berbagai penampilan mulai dari aksi akrobatik pesawat tempur Sukhoi hingga konser musik sangat menghibur masyarakat yang nampak antusias menyaksikan dan mengabadikan setiap momen pada perhelatan F8 2022 ini yang mengambil tema Artificial Intellignece.</p> <p dir="ltr">Hingga hari terakhir, masyarakat terbilang antusias untuk menyaksikan dan memeriahkan F8, mengingat sudah dua tahun lamanya F8 tidak digelar karena adanya pandemi Covid-19.</p> <p dir="ltr">Kesuksesan pagelaran F8 2022 ini disambut baik oleh Camat Tamalanrea Andi Salman Baso. Dia mengaku sangat senang dengan suksesnya Festival F8 yang sudah menjadi agenda rutinitas Kota Makassar.</p> <p dir="ltr">"saya sangat senang dan bangga kepada semua pihak yang turut terlibat dalam memeriahkan dan menyukseskan kegiatan F8 2022." kata Adi Salman.</p> <p dir="ltr">Perlu diketahui, Festival F8 2022 juga sebagai upaya mendorong pertumbuhan ekonomi di Kota Makassar setelah dilanda Pandemi Covid-19.</p> </div>
Sumber: