KPU Sinjai Gelar Rapat Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan

KPU Sinjai Gelar Rapat Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan

<strong>diswaysulsel.com, SINJAI</strong> -- Berdasarkan hasil pemutakhiran Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sinjai, data pemilih yang telah tercatat hingga Agustus 2022 berjumlah 191.724. Jumlah tersebut akan terus mengalami peningkatan, sebab hingga kini Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Sinjai masih terus menggiatkan perekaman e-KTP kepada para pelajar yang sudah berusia 17 tahun. Ketua KPU Sinjai Muhammad Naim Rapat Bersama menggelar Forum Koordinasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan Triwulan III di Kantor KPU Sinjai, Jalan Bhayangkara Sinjai Utara, Jumat (16/9/2022). Naim menyebutkan bahwa dari Disdukcapil, sekitar 5.000 pemilih pemula akan melakukan perekaman e-KTP. Jadi Pemilu kali ini nantinya akan ada peningkatan daftar jumlah pemilih pemula yang signifikan. Muhammad Naim menambahkan bahwa pihaknya terus melakukan pendataan pemilih agar pelaksanaan Pemilu Serentak 2024 di Kabupaten Sinjai dapat berjalan dengan lancar. Pada pelaksanaan Forum Koordinasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan di Kantor KPU Sinjai, dihadiri para perwakilan Forkopimda, Pimpinan Partai Politik, serta awak media. ** Penulis: Andi Irfan

Sumber: