NasDem Sulsel Target 220 Kursi di Pileg untuk Modal Usung Kepala Daerah
<strong>diswaysulsel.com, MAKASSAR</strong> — Partai NasDem Sulawesi Selatan menargetkan 220 kursi di Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 mendatang. Target ini mencapai 100 persen dari jumlah kursi saat ini 106 kursi keseluruhan di Sulsel. Sekretaris DPW NasDem Sulsel Syaharuddin Alrif meyakini, Partai NasDem mampu meraih kemenangan saat pemilihan legislatif (Pileg) di Sulsel. Menurut dia, kemenangan di Pileg merupakan modal untuk mengusung kepala daerah. "NasDem Sulsel target 220 kursi di Pemilu 2024. Kita ingin sapu bersih kursi DPRD di Pileg," ingin Syahar optimis. Kerja politik partai NasDem selama ini cukup terukur dengan bergabungnya sejumlah tokoh dan figur di Sulsel. Sehingga tidak menutup kemungkinan target tersebut bisa tercapai 2024 nanti. Bahkan dalam waktu dekat ini, partai NasDem akan melakukan konsolidasi yang rencananya dihadiri langsung Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh selama tiga hari di Kota Makassar, dari tanggal 25 sampai 27 September 2022. Menurut Sekretaris NasDem Sulsel Syaharuddin Alrif, konsolidasi kader ini akan dirangkaikan sejumlah agenda utama lainnya, yakni, pengecakan e-KTA (kartu keanggotaan) dan pemberian hadiah undian. Di mana dalam konsolidasi ini, turut dihadiri elit Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem. Serta ribuan kader dari tingkat ranting, DPC, DPD hingga DPW Sulsel akan hadir. Serta anggota legislatif dan eksekutif dari NasDem akan hadir. " Ini dilakukan untuk meraih kemenangan di Pemilu 2024," kata Wakil Ketua DPRD Sulsel ini melalui keterangannya. Diketahui, Pileg 2019 lalu Partai NasDem Sulsel memperoleh 106 kursi di DPRD kabupaten dan kota di Sulsel. Angka tersebut mengalami kenaikan 35 persen dari Pemilu Legislatif 2014, yang hanya memperoleh 70 kursi. Maka dari itu dalam konsolidasi ini, kata Syaharuddin Alrif pihaknya menyiapkan undian berhadiah berdasarkan kartu tanda anggota elektronik yang dirangkaikan jalan santai bersama Surya Paloh pada 25 September. Hadiahnya, umroh, rumah, mobil, motor dan lainnya. "Malam harinya, makan malam di Anjungan losari undangan dari wali kota dan wakil wali kota Makassar, serta kader NasDem Makassar dan para UMKM," ucap Syahar. Tak hanya itu, kedatangan Surya Paloh di Makassar akan dilakukan penjemputan secara meriah. Iring-iringan akan disiapkan dari bandara Sultan Hasanuddin hingga lokasi konsolidasi di Hotel Claro. Sebelumnya, Surya Paloh kerap memberikan pujian kepada kepengurusan DPW Partai NasDem Sulsel. Surya Paloh menilai NasDem Sulsel di bawah kendali Rusdi Masse menjadi provinsi terbaik di Indonesia. Bahkan pujian Surya Paloh itu disampaikan secara khusus di depan para elite DPP dan kader di Bali belum lama ini di salah satu kegiatan Partai NasDem. "Sulawesi Selatan Sulawesi selatan merupakan wilayah yang paling bisa kita andalkan sebagai benteng aktivitas kegiatan Partai NasDem yang dapat mampu meyertakan emosi masyarakat di wilayah itu,” ujar Ketua Umum Surya Paloh. ** Tim Disway Sulsel
Sumber: