Antusias Anak SD Inpres Perumnas Antang 1 Meriahkan Hari Kebudayaan Makassar

Antusias Anak SD Inpres Perumnas Antang 1 Meriahkan Hari Kebudayaan Makassar

<!-- wp:paragraph --> <p><strong>DISWAY, Makassar</strong> - Anak-anak SD Inpres Perumnas Antang 1 Makassar tampak antusias menyemarakkan peringatan hari kebudayaan Makassar yang ke-4 yang diperingati serentak, Jumat, 1 April 2022.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Nafisah Rizkah, murid SD Kelas 1 SD Inpres Perumnas Antang 1 Makassar mengaku sangat senang dengan kegiatan peringatan hari kebudayaan Makassar ke-4 ini.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Apalagi, kata dia, peringatan kebudayaan kali ini tak hanya mengenakan pakaian adat daerah di Sulsel, kalangan wali murid pun tampak antusias begadang sejak semalam membuat kue-kue tradisional untuk dibawa ke sekolah ikut mewarnai rangkaian kegiatan kebudayaan Makassar.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>"Saya suka sekali karena pakai baju adatki. Saya ini pakai baju adat daerah suku bugis," kata Icha, sapaan akrab Nafisah Rizkah.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Ia mengaku sejak kemarin bersama ibunya mencari baju adat khas suku di Sulsel demi memeriahkan peringat hari kebudayaan Makassar yang ke-4.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>"Saya bilang sama mama, Icha mau pakai besok baju adat Bugis, jadi mama pergimi cari kemarin dan Ica suka sekali," ungkap Icha.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>Rina Arifah, orang tua Nafisah Rizkah juga merasakan hal sama. Meski pencarian baju adat agak susah karena hampir semua toko penjualan baju adat ludes stoknya karena pembeli meludak, namun ia cukup puas dengan peringatan hari kebudayaan Makassar kali ini.</p> <!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph --> <p>"Ini perlu diperingati dalam rangka mengenalkan juga kepada anak anak kita tentang sejarah dan kebudayaan daerahnya sendiri. Saya sebagai orangtua tentu sangat mendukung perayaan hari kebudayaan ini," Rina menandaskan.***</p> <!-- /wp:paragraph -->

Sumber: