Hasil Survei: Popularitas Yasir Mahmud Berada di Puncak, Gerindra Potensi Dua Kursi
<strong>diswaysulsel.com, BONE </strong>- Berdasarkan hasil survei PT Indek Indonesia yang dipaparkan disaat silaturahmi dan pembekalan tim pemenangan Yasir Mahmud di Kelurahan Palataae, Kecamatan Kahu, Rabu (11/10). Popularitas dan elektabilitas saat ini berada di puncak diantara para calon Legislatif (Caleg) Partai Gerindra untuk DPRD Provensi Sulsel. A. Tenri Abeng Salangketo, berada diurutan ke dua. Disusul oleh A. Mangunsidi sebagai petahana. Diakui oleh direktur PT Indek Indonesia, Suardi Idrus Amir, sebagai lembaga survei yang menjadi salah satu konsultan tim pemenaganag YM jika bisa dipastikan partai Gerindra untuk Provensi sudah mengantongi dua kursi jika pemilu dilaksanakan bulan ini. "Posisi Yasir Mahmud saat ini berada sedikit di atas kandidat lainnya yakni A. Tenri Abeng. Jika seadainya pemilihan akan berlangsung Minggu ini. Partai Gerindra sudah bisa dipastikan meraih dua kursi," jelas Suadi. Ditambahkan bahwa, Yasir Mahnud yang sebelumnya di tahun 2019 lalu disaat ikut berkompetisi di Senayan melalui Partai Golkar khsusu untuk Kabupaten Bone, mengantongi suara kurang lebih 33 Ribu dan disebutkan jika suara tersebut saat ini masih bertahan dan kemungkinan akan terus bertambah. "Suara Pak Yasir khusus untuk Kabupaten Bone masih tetap bertahan seperti perolehan suara di tahun 2019 dan tidak menutup kemungkinan ini akan terus bertambah," ungkapnya. Suadi juga menjelaskan jika Yasir Mahmud hanya bisa disaingi oleh A.Tenri Abeng Salangketo yang juga merupakan salah satu kandidat kuat dari partai Gerindra yang memungkinkan bisa meraih satu kursi di DPRD Sulsel. (Subaer)
Sumber: