NasDem Hampir Pasti Raih 18 Kursi DPRD Sulsel, RMS Mulai Singgung Pilgub

NasDem Hampir Pasti Raih 18 Kursi DPRD Sulsel, RMS Mulai Singgung Pilgub

<strong>diswaysulsel.com</strong> - Partai NasDem Sulawesi Selatan hampir pasti keluar sebagai pemenang Pemilu, 14 Februari 2024. Berdasarkan C-1 Plano atau C-1 Hasil Pemungutan Suara, Partai NasDem Sulsel di bawah nahkoda Rusdi Masse Mappasesu (RMS) berpotensi meraih kursi DPRD Provinsi 17 sampai 18 kursi. Dengan perolehan tersebut, Partai NasDem berpotensi mengunci kursi Ketua DPRD Sulsel dan menggeser dominasi Partai Golkar. Capaian kursi NasDem ini naik signifikan dari raihan 12 kursi pada Pileg 2019. Partai NasDem pun punya kans besar mengusung tunggal di Pilgub Sulsel pada November 2024 mendatang. Hanya saja, untuk menentukan figur, Partai NasDem enggan terburu - buru atau lebih hati - hati. Ketua DPW NasDem Sulsel, Rusdi Masse Mappasesu mengatakan, usungan di Pilgub perlu penjaringan yang matang. Kendati, pihaknya menginginkan capaian Pemilihan Legislatif dan Pilgub Sulsel berjalan seiringan. Artinya, Partai NasDem menginginkan kemenangan di Pileg berlanjut di Pilgub. Maka dari itu, kata RMS, variabel usungan di Pilgub akan melihat survei setiap figur potensial, baik itu internal maupun eksternal. Kemudian yang terpenting punya hubungan baik dengan DPW Partai NasDem Sulsel. " Tentu diputuskan yang terbaik. Karena jangan sampai kita sudah menang di Pemilu, tau-tau di Pilgub tidak menang, tidak sesuai, tentu (menentukan figur) harus hati-hati kan," kata RMS kepada Harian Disway Sulsel, Senin, (19/2/2024). Disinggung terkait keinginannya maju di Pilgub, RMS tak ingin egois. Menurut dia, siapapun yang dianggap terbaik bagi Partai NasDem semua punya kans untuk diusung. Termasuk figur - figur yang pernah diusung Partai NasDem di Pilkada Kabupaten/Kota maupun Pilgub Sulsel pada pesta demokrasi yang lalu. "Jadi kalau ditanya berpeluang, ya semua berpeluang. Yang pengen maju Pilgub semua berpeluang untuk diusung oleh NasDem," bebernya. Sementara Sekretaris DPW NasDem Sulsel, Syaharuddin Alrif mengakui, raihan Pileg 2024 sangat menggembirakan. Kendati perolehan kursi Partai NasDem di Sulawesi Selatan mengalami kenaikan signifikan. " Alhamdulillah sangat mengalami peningkatan dari tahun 2019. Partai NasDem sudah mengikuti tiga kali Pemilu. 2014, 2019 dan 2024. Dadi tujuh kursi DPRD Provinsi 2014, 2019 12 kursi, 2024 menuju 17-18 kursi. Lompatan tersebut adalah lompatan kinerja. Lompatan kekompakan, kebersamaan, antara pengurus para NasDem Sulsel," katanya. Diungkapkan Syahar, capaian ini sudah memenuhi syarat 20 persen kursi DPRD Provinsi untuk mengusung di Pilgub mendatang. Hitungan 18 kursi tersebut mengacu pada C1 Plano dari Komisi Saksi NasDem di 24 Kabupaten/Kota. Kita punya dasar C1, dari komisi saksi Nasdem Sulsel, yang mengontrol 24 saksi kabupaten/kota. " Alhamdulillah 24 kabupaten semuanya sangat bagus," imbuhnya. Meski demikian, DPW NasDem Sulsel masih menunggu penetapan resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU).***

Sumber: