Pemkot Makassar Berdayakan UMKM Longwis saat Ramadhan

Pemkot Makassar Berdayakan UMKM Longwis saat Ramadhan

<strong>DISWAYSULSEL.COM, MAKASSAR </strong>– Kepala Dinas Koperasi dan UMKM  Makassar,  Muh Rheza mengatakan, pihaknya akan berupaya memberdayakan pelaku UMKM di Lorong Wisata (Longwis) saat bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah pada pertengahan Maret 2024. Rheza mengaku,   akan memaksimalkan pemberdayaan UMKM, sebagai upaya untuk  meningkatkan nilai ekonomis masyarakat sekitar. “Sebenarnya, UMKM yang ada di Longwis itu yang kita berdayakan. Jadi, bukan membawa dari  luar untuk masuk,” kata Rezha, Senin, (4/3/2024). Apabila ada Longwis yang tidak memiliki UMKM,  akan mengambil  dari tetangga lorong. Tapi tidak akan menyebrang kelurahan. Kebijakan tersebut tersebut tidak merepotkan masyarakat karena bersifat fleksibel. “Jadi, UMKM setempat yang diberdayakan. Kalaupun di lorong itu tidak memiliki UMKM, kita bisa ambil dari lorong sebelahnya. Tapi, saya rasa semua lorong punya UMKM-nya,”ungkapnya. Sementara  Kepala Dinas Ketahanan Pangan (DKP)  Makassar selaku Koordinator Penyelenggara Longwis, Alamsyah Sahabuddin mendukung penuh upaya Dinas Koperasi dan UMKM. “Pelibatan UMKM di dalam lorong juga akan tetap kami lakukan. Mudah-mudahan ada giat dalam lorong yang selama bulan Ramdhan untuk menguatkan pangan, agar bisa mengisi hari – hari di momen HBK,” imbuhnya.

Sumber: