OPD Diharapkan Punya Kontribusi Membangun Longwis

OPD Diharapkan Punya Kontribusi Membangun Longwis

<strong>diswaysulsel.com, MAKASSAR </strong>- Sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) memiliki peran masing-masing dalam pengembangan Program Lorong Wisata (Longwis) yang digagas Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan 'Danny' Pomanto. Sehingga, seluruh OPD diharapkan punya kontribusi membangun Longwis sesuai tupoksinya. Apalagi kehadiran Longwis ini telah mengubah wajah lorong yang dulunya kumuh menjadi indah. Penanggung jawab Program Lorong Wisata, Faisal mengatakan, beberapa OPD memiliki peran mengembangkan Longwis, baik sisi infrastruktur maupun Sumber Daya Manusia (SDM). "Misalnya Ketapang (Dinas Ketahanan Pangan), kegiatannya budidaya hortikultura. Kalau Koperasi pembinaan UMKM. Kominfo CCTV. Dishub lampu jalan. PU (pekerjaan umum) paving dan drainase," kata Kabid Ketahanan Pangan Makassar itu, Senin, (22/4/2024). Sementara Kepala Dinas Kominfo, Ismawaty Nur mengatakan, tahun ini akan kembali menambah jumlah CCTV di Longwis. Hanya saja, lorong wisata yang baru digagas di 2024 belum masuk penganggaran. "Yang (penganggaran) pertama ini barupi 244 titik, yang lorong baru belum," bebernya. Meski begitu, ia berharap dapat mengajukan penganggaran kembali untuk Longwis baru nantinya. "Kita sudah dapat lagi penambahan lorong toh. Sudah ada data baru. Jadi kita punya dasar lagi di perubahan untuk kami anggarkan kembali," tambahnya. Selain itu, Dinas Perikanan dan Pertanian (DP2) juga telah melakukan penganggaran untuk Longwis. Namun, data yang disebut baru lorong-lorong wisata di tahun sebelumnya. "Kemarin yang kita verifikasi datanya itu kita minta ke penyuluh-penyuluh yang ada di makassar. Jadi mereka ini rata-rata masukkan masih lorong wisata yang kemarin (2023)," kata Kepala Bidang (Kabid) Peternakan DP2 Kota Makassar, Mirda Yanti. (Josh)

Sumber: