Sapa Warga di Pelelangan Ikan Paotere’, Appi Disoraki ‘Wattunami’

Sapa Warga di Pelelangan Ikan Paotere’, Appi Disoraki ‘Wattunami’

<strong>diswaysulsel.com</strong> -- Bakal Calon Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin atau Appi kembali menyapa warga Makassar. Kali ini Ketua Golkar Makassar itu menyambangi kawasan pelelangan ikan Paotere, Sabtu pagi (13/7/2024). Appi disambut hangat masyarakat, mulai pedagang, pembeli, hingga masyarakat yang menggantungkan mata pencahariaan di pelelangan ikan Paotere. Salah seorang pedagang ikan meneriakkan slogan 'wattunami Appi' dengan lantang diikuti dengan teriakan yang sama oleh warga lainnya sehingga pasar menjadi riuh dan meriah. Bahkan teriakan 'Wattunnami' menggema sepanjang jalan yang dilalui Appi. Sembari berkunjung melihat langsung pusat pelelangan ikan, Mantan bos PSM Makassar itu juga berslitarahmi dengan masyarakat. Berdialog dan menyerap aspirasi masyarakat guna mengetahui masalah sosial yang ada khususnya di kawasan pelelangan ikan Paotere. Appi juga mendengarkan keluhan masyarakat serta pedagang. Misalnya terkait harga dan ketersediaan stok bahan pokok di pasar ini. Menurutnya, harga yang stabil dan ketersediaan bahan pangan adalah indikator positif yang harus dipastikan pemerintah berjalan baik. "Ini pula yang menjadi bagian dari komitmen kami ke delan untuk menjaga, memonitor, dan memperkuat perekonomian lokal," tegasnya. Appi juga mengagendakan pertemuan dengan Ketua DPD Partai Demokrat Kota Makassar Adi Rasyid Ali.***<!--/data/user/0/com.samsung.android.app.notes/files/clipdata/clipdata_bodytext_240713_132616_085.sdocx-->

Sumber: