Delor Ajak Warga Kembangkan Ekonomi Kreatif Longwis
<strong>diswaysulsel.com, MAKASSAR </strong>- Ketua Forum Komunikasi (FK) Dewan Lorong (Delor) Kota Makassar, Faisal Hamdan Alkatiri mengajak warga mengenai pentingnya berperan aktif dalam mengembangkan program Lorong Wisata (Longwis) yang digagas Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan 'Danny' Pomanto. Dia mengajak masyarakat untuk ikut serta dalam menghidupkan potensi ekonomi kreatif yang ada di lorong. Hal tersebut disampaikan saat mengunjungi Longwis di Kelurahan Buntusu, Kecamatan Tamalanrea, Minggu, 18 Agustus 2024. Faisal menjelaskan, setiap lorong di Makassar punya karakteristik sendiri dan karakter masyarakatnya juga beragam. Sehingga mesti dimulai dengan menata lorong-lorongnya. "Masyarakat punya cara menata sendiri-sendiri. Semua lorong di Makassar dibranded dengan nama internasional. Harapannya lorong-lorong ini dapat dikunjungi wisatawan sebagai edukasi, bahwa di dalam lorong ada UMKM, kerajinan, kuliner, dan sebagainya," katanya. Selain itu, dia mengungkapkan terciptanya ekosistem Longwis akan memberikan perhatian khusus atas kenyamanan dan kecerdasan anak-anak yang tinggal di lorong tersebut. "Saya harap karena di lorong banyak anak-anak, kalau lorongnya tertata, anak-anak bisa nyaman beraktivitas," tambahnya. Ia menyebut, lorong yang baik tidak hanya tertata, tapi seluruh program Pemerintah Kota Makassar melalui Dinas terkait dan TP PKK Makassar dapat di implementasikan dan didukung penuh masyarakat. Sementara Ketua Delor Rappocini, Syamsuddin mengatakan, kunjungan ke Longwis sebagai upaya untuk memberikan masukan dan motivasi kepada masyarakat yang ada di lorong untuk kembangkan Longwis. Sehingga UMKM yang ada di Lorong Wisata bisa lebih berkembang lagi, dan bisa membuat masyarakat rasakan manfaat Longwis. "Dengan adanya kunjungan tersebut sebagai referensi dan banyak masukan berharga yang diberikan unk pengembangan lorong kedepannya sehingga menjadi salah satu lorong yang bisa menghasilkan potensi UMKM yang sudah berjalan saat ini," imbuhnya. (JUN/D)
Sumber: