Galang Milenial, Daeng Manye Programkan Takalar Goes Digital
<strong>TAKALAR, DISWAYSULSEL.COM</strong> - Bakal Calon Bupati Takalar H. Mohammad Firdaus Daeng Manye terus menunjukkan kepedulianya pada Kabupaten Takalar. Salah satunya, terhadap kaum milenial. Dalam Talk Show bertema "Saatnya Milenial Berperan, Bukan Baperan" di Inimo De Caffe, Lingkungan Biringabalang, Kelurahan Bajeng, Kecamatan Pattallassang, Takalar, Jumat malam (12/09/2024). Daeng Manye--sapaan akrabnya-- dalam kegiatan tersebut menekankan pentingnya peran milenial yang sudah terlahir dengan kehadiran teknologi. "Milenial lebih cerdas dan inovatif karena mereka tumbuh dengan teknologi. Mereka adalah masa depan Indonesia, dan kita perlu memanfaatkan potensi mereka untuk mencapai tujuan jangka panjang negara kita." Adapun Program unggulan Daeng Manye yang maju pada gelaran Pemilihan kepada daerah (Pilkada) Takalar 2024 tersebut adalah "Takalar Goes Digital". Dimana program ini bertujuan untuk mendigitalisasi berbagai layanan masyarakat dan birokrasi dalam pemeritahannya jika kelak terpilih nanti. "Peran milenial sangat diharapkan untuk mendukung program digitalisasi ini," tegasnya. Kehadiran Daeng Manye dalam kegiatan sebut disambut antusias oleh seluruh peserta diskusi, bahkan diakhir kegiatan peserta memberikan semangat dengan teriakan kepada narasumber diskusi.
Sumber: