Pengurus Partai Demokrat Takalar Bersatu Dukung Daeng Manye dan Hengky Yasin

Pengurus Partai Demokrat Takalar Bersatu Dukung Daeng Manye dan Hengky Yasin

<strong>TAKALAR, DISWAYSULSEL.COM</strong> - Dalam semangat kebersamaan, pengurus Partai Demokrat Takalar berkomitmen untuk memenangkan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati, Mohammad Firdaus Daeng Manye dan H. Hengky Yasin, dalam Pemilihan Kepala Daerah yang akan dilaksanakan pada 27 November mendatang. Pertemuan strategis di Markas Besar (Mabes) Pemenangan DPC Partai Demokrat Takalar dipimpin oleh Ketua DPC, H. Sindawa Tarang. Dalam kesempatan ini, Daeng Manye diundang untuk meresmikan Markas Besar sekaligus menjalin silaturahmi dengan pengurus partai. H. Sindawa Tarang menekankan pentingnya kolaborasi dalam mendukung calon Gubernur Andi Sudirman dan Wakil Gubernur Fatmawati Rusdi, serta pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Takalar. Ia meyakini bahwa keduanya adalah pilihan terbaik untuk kemajuan Sulawesi Selatan dan Kabupaten Takalar. “Memenangkan Daeng Manye dan Hengky Yasin adalah tanggung jawab besar bagi DPC Demokrat. Dengan program-program pembangunan yang diusung, pasangan ini diharapkan dapat mendorong kemajuan dan kesejahteraan daerah,” ujarnya. Ia juga mengingatkan bahwa kerja sama internal yang solid sangat penting, dan kemenangan tidak hanya ditentukan oleh figur, tetapi juga oleh strategi politik yang matang. “Kami telah mempersiapkan 3.000 bendera dan lima baleho khusus untuk setiap kecamatan,” tambahnya. Mohammad Firdaus Daeng Manye mengucapkan terima kasih atas dukungan dari Partai Demokrat dan menyatakan bahwa mereka telah mendapatkan dukungan dari 10 partai pengusung di parlemen. “Kita akan bersama-sama membangun Takalar, dengan fokus pada kepentingan masyarakat,” tuturnya. Ia menekankan pentingnya tidak menyia-nyiakan kesempatan dalam lima tahun ke depan untuk memajukan Kabupaten Takalar dan mengajak semua pemilih untuk mendukung calon pemimpin yang memiliki visi yang jelas. Acara diakhiri dengan yel-yel semangat untuk pasangan DM-HHY.

Sumber: