Indira Yusuf Ismail Diharapkan Teruskan Kebaikan Jejak Danny Pomanto di Makassar

Indira Yusuf Ismail Diharapkan Teruskan Kebaikan Jejak Danny Pomanto di Makassar

<strong>diswaysulsel.com</strong> – Warga Kelurahan Lajangiru, Kecamatan Ujung Pandang, menyampaikan harapan besar kepada calon Wakil Kota Makassar nomor urut 1, Indira Yusuf Ismail ketika kampanye INIMI di Jalan Sungai Pareman, Senin (7/10/2024). Warga yang antusias menyambut Indira, menginginkan jejak-jejak kebaikan yang telah diletakkan Wali Kota Makassar dua periode, Mohammad Ramdhan 'Danny' Pomanto dapat diteruskan Indira Yusuf Ismail. Salah seorang warga Lajangiru berbagi pandangannya. Dia menyebutkan Kota Makassar telah mencatat banyak prestasi selama kepemimpinan Danny Pomanto. Berbagai program inovatif yang diluncurkan Danny Pomanto melalui berbagai program kerja organisasi perempuan yang dipimpinnya, telah mengantarkan kota ini meraih sejumlah penghargaan. Dampak dari program-program tersebut telah dirasakan oleh masyarakat di Lajangiru. Sehingga Kehadiran Indira dengan visi misi yang selaras dengan Danny Pomanto disambut baik. "Sudah banyak histori yang sudah ditanamkan di Kecamatan Ujung Pandang oleh Bapak Danny Pomanto. Kita kemarin sebagai kelurahan yang paling banyak menangkan Danny Pomanto di Ujung Pandang dan ingin menang kembali bersama ibu," ujarnya. Menanggapi dukungan tersebut, Indira menyampaikan rasa terima kasihnya kepada warga Lajangiru. Ia bersama wakilnya, Ilham Ari Fauzi berkomitmen untuk melanjutkan semua kebaikan Pemerintah Kota makassar. "Makassar adalah kota yang penuh potensi, dan bersama-sama kita bisa mewujudkan cita-cita yang lebih besar untuk masa depan," pungkasnya. Indira menggaris bawahi bahwa keberhasilan sebuah program tidak hanya bergantung pada pemerintah, tetapi juga pada partisipasi aktif warga. Oleh karena itu, ia ingin mengajak semua elemen masyarakat untuk bersama-sama berkontribusi dalam membangun Makassar yang lebih baik. Dengan langkah pertama yaitu menyatukan visi dan pilihan untuk Pilwalkot mendatang.***

Sumber: