Daeng Manye Ucapkan Selamat Atas Pelantikan Prabowo-Gibran Sebagai Presiden dan Wakil Presiden

Daeng Manye Ucapkan Selamat Atas Pelantikan Prabowo-Gibran Sebagai Presiden dan Wakil Presiden

TAKALAR, DISWAYSULSEL – Calon Bupati Takalar nomor urut 1, Mohammad Firdaus Daeng Manye menyampaikan ucapan selamat atas pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia periode 2024-2029. Dalam pesannya, Daeng Manye menekankan harapannya agar kepemimpinan yang baru ini dapat membawa Indonesia ke arah yang lebih baik, sejahtera, dan berkeadilan. "Saya, Daeng Manye, mengucapkan selamat kepada Bapak Prabowo Subianto dan Bapak Gibran Rakabuming Raka atas pelantikan sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia semoga Indonesia bisa semakin maju dan rakyat merasakan kesejahteraan yang lebih merata," kata Daeng Manye. Lebih lanjut, Daeng Manye menyoroti pentingnya memperkuat persatuan bangsa dalam menghadapi tantangan global. Ia juga berharap agar pemerintahan yang baru dapat melanjutkan pembangunan, khususnya di daerah-daerah yang selama ini masih membutuhkan perhatian lebih. "Kami di Takalar, Sulawesi Selatan siap mendukung program-program pembangunan nasional yang sejalan dengan nilai-nilai kearifan lokal. Semoga pemerintahan ini mampu menjawab harapan masyarakat dari Sabang sampai Merauke," tambahnya. Ucapan selamat ini mencerminkan optimisme dan dukungan masyarakat terhadap kepemimpinan Prabowo-Gibran, sekaligus menjadi harapan agar pemerintahan baru ini dapat membawa perubahan yang positif bagi seluruh rakyat Indonesia. Diketahui Pelantikan Prabowo Subianto sebagai Presiden dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Wakil Presiden berlangsung di Gedung MPR/DPR pada hari ini, dihadiri oleh berbagai tokoh penting dari dalam dan luar negeri.

Sumber: