Kado Nyata HUT Ke- 418: Dari Munafri–Aliyah, untuk Warga Makassar

Minggu 09-11-2025,12:05 WIB
Oleh:

Dua sosok ini melanjutkan perjalanan panjang kota dengan visi yang berpijak pada pelayanan, harmoni, dan kemajuan bersama rakyat. Semangat untuk terus tumbuh, berbenah, dan berbuat untuk sesama.

Kini perjalanan kota menuju masa depan dengan semangat dan visi besar yang mereka sebut "MULIA". Ini bukan sekadar slogan. Tapi, kompas moral dan arah pembangunan, akronim dari Makassar Unggul, Inklusif, Aman, dan Berkelanjutan.

Sebuah visi yang lahir dari kesadaran bahwa kota besar tidak hanya diukur dari gedung-gedung tinggi dan kemajuan teknologi, tapi dari kualitas hidup warganya, rasa aman di lingkungannya, serta kesempatan yang merata bagi semua.

Munafri dan Aliyah ingin menjadikan Makassar sebagai kota yang unggul dalam pendidikan, ekonomi, infrastruktur, dan pelayanan publik, sekaligus inklusif, di mana setiap warga, tanpa terkecuali, merasakan manfaat pembangunan.

Sebuah kota yang aman dan nyaman untuk tumbuh, bekerja, dan berkeluarga, serta berkelanjutan dalam menjaga keseimbangan antara kemajuan dan kelestarian lingkungan.

Dari visi besar itu, lahirlah tujuh misi utama yang menjadi panduan nyata arah pembangunan Makassar, memperkuat daya saing ekonomi, memeratakan layanan pendidikan dan kesehatan, membangun infrastruktur yang berkeadilan, mengembangkan seni dan budaya.

Selain itu, komitmen untuk menegakkan tata kelola pemerintahan yang bersih dan transparan, memberikan perlindungan sosial bagi kelompok rentan, serta memastikan ketertiban dan kesiapsiagaan terhadap bencana.

Namun, bagi Munafri–Aliyah, visi tidak cukup hanya ditulis diatas kertas sebagai artefak, tapi diwujudkan tindakan nyata. Karena itu, mereka menurunkan gagasan besar tersebut ke dalam program-program konkret yang langsung menyentuh kehidupan masyarakat.

Mulai dari gratis seragam sekolah bagi anak didik, pembebasan iuran sampah, hingga pemasangan instalasi air bersih tanpa biaya bagi warga berpenghasilan rendah.

Di bidang olahraga dan kebanggaan daerah, Appi-Aliyah menggagas pembangunan stadion bertaraf internasional, lokasi di kawan Untia, Kecamatan Biringkanaya.

Dalam hal perlindungan sosial, hadir Program MULIA Berjasa (Berbagi Jaminan Sosial), yang menjamin kesejahteraan pekerja formal dan informal.

Sementara dalam bidang teknologi dan inovasi pelayanan publik, diluncurkan MULIA Super Apps (LONTARA+), sistem digital terpadu yang memudahkan warga mengakses berbagai layanan pemerintahan.

Tak berhenti di situ, semangat kreatif juga hidup melalui MULIA Creative Hub di setiap kecamatan, ruang kolaborasi bagi anak muda untuk berinovasi, berkreasi, dan mengembangkan potensi diri.

Semua langkah ini menegaskan satu hal bahwa, Makassar bukan hanya sedang dibangun secara fisik, tetapi juga sedang dirajut secara batin, dengan visi yang berpihak pada masyarakat, budaya, dan masa depan lebih baik.#Sejahtera Warga, MULIA Kota'ta#!! (*).

Progres Program terealisasi (sejak dilantik 20 Feb 2025), sebagai Kado HUT Kota Makassar” 9 Novemver 2025

- Iuran sampah gratis untuk warga kurang mampu di 15 kecamatan.

- Sambungan pipa PDAM gratis bagi masyarakat yang membutuhkan, terutama di wilayah utara.

Kategori :