DISWAY, SULSEL - Sebanyak 44 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama dan camat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Takalar mengikuti kegiatan team building yang digelar sebagai upaya konsolidasi awal kepemimpinan daerah tahun 2026. Peserta terdiri atas camat, kepala organisasi perangkat daerah (OPD), asisten, serta staf ahli Bupati Takalar. Kegiatan tersebut menjadi ruang penyatuan visi dan pola kerja birokrasi Pemerintah Kabupaten Takalar agar pelaksanaan pemerintahan berjalan lebih efektif dan terkoordinasi sepanjang tahun 2026. Bupati Takalar Mohammad Firdaus Daeng Manye menyampaikan arahan strategis kepada peserta saat sesi inti kegiatan. Ia menegaskan bahwa meskipun kegiatan berlangsung singkat, team building memiliki peran penting dalam penguatan karakter aparatur dan kinerja pemerintahan daerah. “Dua hari ini memang singkat, tetapi akan banyak manfaatnya, bukan hanya untuk diri kita, tetapi juga untuk kemajuan Kabupaten Takalar,” ujar Daeng Manye. Dalam arahannya, Bupati Takalar menegaskan bahwa seluruh peserta ditempatkan dalam posisi yang sama tanpa perbedaan jabatan. Selama kegiatan berlangsung, seluruh peserta berstatus sebagai peserta pelatihan yang wajib mematuhi aturan dan arahan pelatih. Pelaksanaan team building sepenuhnya dikelola oleh Kodim 1426/Takalar sebagai penanggung jawab teknis dan kedisiplinan. Kegiatan dirancang dalam suasana alam terbuka dengan pola pelatihan fisik dan mental untuk membangun kebersamaan serta disiplin kerja. Salah satu peserta, Camat Pattallassang Bansuhari Said, menilai kegiatan team building ini sebagai bentuk komitmen bersama para pejabat daerah dalam memperkuat soliditas birokrasi dan meningkatkan pelayanan publik di Kabupaten Takalar. (ZQ)
Bupati Takalar Pimpin Team Building Pimpinan OPD dan Camat
Jumat 09-01-2026,12:01 WIB
Reporter : Zulqarnain
Editor : Muh. Seilessy
Kategori :
Terkait
Senin 12-01-2026,14:49 WIB
Meski Lewat Tahun Anggaran 2025, Proyek Irigasi Pammukulu Masih Berjalan, FRONTAL Soroti Ketidakberesan
Sabtu 10-01-2026,12:11 WIB
Dukungan Pemkab Takalar Mengiringi Launching Single Baru Arif Dellu
Jumat 09-01-2026,12:01 WIB
Bupati Takalar Pimpin Team Building Pimpinan OPD dan Camat
Jumat 09-01-2026,11:58 WIB
Tiga Hari Digembleng, Pimpinan OPD dan Camat Takalar Fokus Penguatan Karakter
Senin 05-01-2026,14:40 WIB
Hari Jadi Fungsi Intelijen Polri ke-80, Sat Intelkam Polres Takalar Gelar Bakti Sosial
Terpopuler
Rabu 14-01-2026,07:52 WIB
Komisi B DPRD Sulsel Pastikan Stok Ayam Broiler Aman, Dorong Stabilitas Harga
Rabu 14-01-2026,16:05 WIB
Sekretaris Komisi C DPRD Sulsel Soroti Perizinan THM Makassar yang Terkendala Tata Ruang
Rabu 14-01-2026,06:57 WIB
Entaskan TB, Menkes Salurkan Bantuan Rontgen ke Gowa
Rabu 14-01-2026,09:09 WIB
HUT ke-65 Bank Sulselbar, Kolaborasi Perkuat Ekonomi dan Layanan Keuangan Sidrap
Rabu 14-01-2026,12:44 WIB
Kolaborasi Satu Dekade MAXI Yamaha dan Prostreet, Lapangan Terbang Disulap Jadi Arena Adu Kecepatan
Terkini
Rabu 14-01-2026,16:05 WIB
Sekretaris Komisi C DPRD Sulsel Soroti Perizinan THM Makassar yang Terkendala Tata Ruang
Rabu 14-01-2026,12:44 WIB
Kolaborasi Satu Dekade MAXI Yamaha dan Prostreet, Lapangan Terbang Disulap Jadi Arena Adu Kecepatan
Rabu 14-01-2026,09:09 WIB
HUT ke-65 Bank Sulselbar, Kolaborasi Perkuat Ekonomi dan Layanan Keuangan Sidrap
Rabu 14-01-2026,07:52 WIB
Komisi B DPRD Sulsel Pastikan Stok Ayam Broiler Aman, Dorong Stabilitas Harga
Rabu 14-01-2026,06:57 WIB